Berita

Sekretaris Jenderal PAN Eddy Soeparno/RMOL

Politik

Pertemuan PAN-Gerindra, Buka Peluang Kembali Bersama di 2024

SENIN, 05 JUNI 2023 | 17:14 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Silaturahmi politik Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Gerindra berlangsung dengan lancar di Kantor DPP PAN, Mampang, Jakarta Selatan, Senin (5/6).

Dikatakan Sekretaris Jenderal PAN Eddy Soeparno, beberapa hal dibahas dalam pertemuan tertutup yang terjadi seaa kurang lebih 90 menit.

"Ini pertemuan yang kesekian. Intinya pertemuan ini silaturahim politik diantara dua sahabat lama, yang kita bahas tentu berbagai hal aktual dan penting," kata Eddy Soeparno.

Apalagi, Eddy menggarisbawahi rekam jejak PAN dan Gerindra yang sama-sama pernah berada dalam satu koalisi di Pemilu 2014 dan 2019.

"PAN dan Gerindra memilki rekam jejak kerjasama yang panjang, pada 2014 PAN sama Gerindra usung Prabowo dengan Pak Hatta Rajasa kader terbaik, di 2019 bersama lagi dengan Sandiuaga Uno," kata Eddy.

Dari rekam jejak ini, bukan tidak mungkin PAN akan kembali bersama dengan Gerindra dalam satu perahu koalisi di Pemilu 2024.

Pernyataan senada juga disampaikan oleh Sekjen Gerindra Ahmad Muzani, menurutnya rekam jejak kedua partai sudah teruji dalam dua kali Pemilu.

"Kami bersepakat kerjasama politik yang pernah dilakukan PAN bersama Gerindra 2014 dan 2019 diharapkan bisa dilanjutkan dalam pembicaraan-pembicaraan ke depan," pungkasnya.

Dalam pertemuan ini turut hadir Waketum PAN Yandri Susanto, dan Eko Hendro Purnomo alias Eko Patrio.

Sementara politisi Gerindra dihadiri Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco, Waketum Gerindra Sugiyono, Habiburokhman dan Bendahara Umum Gerindra Thomas Djiwandono.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

UPDATE

Minta Maaf, Dirut Pertamina: Ini Tanggung Jawab Saya

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:37

Perempuan Bangsa PKB Bantu Korban Banjir di Bekasi

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:33

Perang Tarif Kian Panas, Volkswagen PHK Ribuan Karyawan

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:25

Kabar Baik, Paus Fransiskus Tidak Lagi Terkena Serangan Pneumonia Ganda

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:23

Pertamina: Harga Avtur Turun, Diskon Pelita Air, Promo Hotel

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:23

Rumah Diobok-obok KPK: Apakah Ini Ujung Karier Ridwan Kamil?

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:12

Tenaga Ahli Heri Gunawan Hingga Pegawai Bank BJB Dipanggil KPK

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:06

KPK: Ridwan Kamil Masih Berstatus Saksi

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:47

Raja Adil: Disembah atau Disanggah?

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:45

Buntut Efisiensi Trump, Departemen Pendidikan PHK 1.300 Staf

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:41

Selengkapnya