Berita

Mantan Perdana Menteri Selandia Baru, Jacinda Ardern/Net

Dunia

Sukses Tangani Covid-19 dan Aksi Teror, Jacinda Ardern Terima Penghargaan Tertinggi

SENIN, 05 JUNI 2023 | 08:11 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Mantan Perdana Menteri Selandia Baru Jacinda Ardern menerima salah satu penghargaan tertinggi, yaitu dinobatkan sebagai "Dame Grand Companion". Gelar ini merupakan penghargaan tertinggi kedua di Selandia Baru.

Penobatan Ardern dilakukan selama ulang tahun Raja Charles pada Senin (5/6). Penerima penghargaan biasanya dipilih di Selandia Baru oleh perdana menteri, untuk kemudian disetujui oleh raja Inggris sebagai kepala negara.

Perdana Menteri Chris Hipkins mengatakan Ardern diakui atas pengabdiannya selama beberapa tantangan terbesar yang dihadapi Selandia Baru di zaman modern.


Ardern diberikan penghargaan atas keberhasilan memimpin negeri melalui krisis Covid-19, serangan teror di dua masjid Christchurch, dan letusan gunung berapi White Island.

"Memimpin tanggapan Selandia Baru terhadap serangan teroris 2019 dan pandemi Covid-19 mewakili periode tantangan berat bagi Perdana Menteri ke-40 kami, di mana saya melihat secara langsung bahwa komitmennya terhadap Selandia Baru tetap mutlak," kata Hipkins, seperti dimuat Reuters.

Ardern dilantik sebagai PM Selandia Baru pada 2017, kemudian mengundurkan diri pada Januari tahun ini karena mengaku sudah tidak mampu lagi memimpin negara.

"Bagi saya, ini cara untuk mengucapkan terima kasih kepada keluarga saya, kepada rekan-rekan saya, dan kepada orang-orang yang mendukung saya untuk mengambil peran yang paling menantang dan bermanfaat dalam hidup saya," kata Ardern ketika mendapat penghargaan.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya