Berita

Menteri BUMN Erick Thohir/Net

Politik

Dinilai Bertangan Dingin, Erick Thohir Cawapres Terkuat Versi Indikator

MINGGU, 04 JUNI 2023 | 18:43 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Atas kinerjanya dalam memimpin PSSI, Erick Thohir jadi tokoh paling diperhitungkan dalam bursa calon wakil presiden. Data itu sebagai temuan hasil survei terbaru Indikator Politik Indonesia.

Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi menjelaskan, dalam simulasi 22 nama, Menteri BUMN itu di posisi teratas, mengalahkan Ridwan Kamil, Sandiaga Uno, juga Mahfud MD.

Burhanuddin menjelaskan, dari hasil simulasi 18 nama, dukungan untuk Erick Thohir mencapai 15,5 persen, mengungguli Ridwan Kamil dengan 15,4 persen.

“Erick Thohir, termasuk Ridwan Kamil, dianggap paling pantas sebagai calon wakil presiden,” kata Burhanuddin saat memaparkan hasil survei bertajuk ‘Saling Salip Elektabilitas Bakal Capres dan Cawapres Jelang 2024’ secara virtual, Minggu (4/6).

Burhanuddin menyatakan, nama Ketua Umum PSSI itu menjadi salah satu tokoh yang paling diperhitungkan dalam mengisi posisi calon wakil presiden.

Menurut Burhanuddin, menguatnya dukungan tersebut dipengaruhi oleh keberhasilan Erick mengubah wajah BUMN menjadi lebih sehat. Selain iti, keputusan Erick melakukan bersih-bersih BUMN berhasil menyehatkan perusahaan pelat merah juga dijadikan perhatian masyarakat.

Bukan hanya kinerjanya di BUMN, Burhanuddin menjelaskan, evaluasi kinerjanya sebagai Ketua Umum PSSI juga berhasil meraup banyak dukungan.

Kata Burhanuddin,‘Tangan dingin’ Erick yang berhasil membawa perubahan di internal federasi, termasuk membawa keberhasilan di tim nasional.

Masyarakat juga melihat Erick Thohir telah mengemban banyak amanah. Contohnya, kesuksesan menjadi Ketua Panitia Pelaksana Asian Games (INASGOC) 2018, Ketua Tim Pemenangan Presiden Jokowi, Menteri BUMN, ketua panitia pernikahan keluarga Jokowi. Yang paling menonjol, timnas Indonesia meraih medali emas setelah puasa 32 tahun.

Survei Indikator turut memotret evaluasi publik atas kinerja Erick Thohir di PSSI. Hasilnya, dari 32,2 persen yang mengetahui posisi Erick Thohir sebagai Ketum PSSI, sebanyak 77 persen menyatakan puas dengan kinerjanya.

“Dari mereka yang tahu, mayoritas merasa puas dengan kinerja Erick Thohir sebagai Ketua Umum PSSI,” ungkap Burhanuddin.

Bahkan, diungkapkan Burhanuddin, sebanyak 77,2 persen setuju bahwa Erick Thohir berperan di balik keberhasilan timnas menjuarai SEA Games 2023.

Survei Indikator dilakukan dalam rentang 26-30 Mei 2023, menempatkan 1.230 responden melalui sambungan telepon, dengan tingkat kepercayaan mencapai 95 persen.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya