Berita

Penyeberangan perbatasan Islam Qala adalah titik transit utama untuk barang dan orang antara Afghanistan dan Iran/Net

Dunia

Sengketa Air, Taliban Kirim Peralatan Militer ke Perbatasan Iran

SABTU, 03 JUNI 2023 | 15:08 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Di tengah ketegangan akibat sengketa pembagian air, penguasa Taliban Afghanistan dilaporkan telah mengirim peralatan militer ke perbatasan dengan Iran.

Pengiriman pasukan tersebut menyusul baku tembak antara pasukan Taliban dan Iran di atas aliran sungai Helmand pada 27 Mei 2023.

“Sebuah karavan peralatan militer dipindahkan ke Islam Qala minggu lalu setelah bentrokan di Provinsi Nimruz," kata seorang penduduk bernama Ahmad, seperti dikutip dari The National, Sabtu (3/6).

"Sekarang tidak ada pertempuran, tapi mereka (kendaraan militer) masih berada di Islam Qala,” ujarnya.

Islam Qala, atau secara historis dikenal sebagai Kafir Qala, adalah sebuah kota perbatasan di Provinsi Herat barat Afghanistan, dekat perbatasan Afghanistan-Iran. Ini adalah pelabuhan masuk resmi melalui darat dari negara tetangga Taybad di Iran.

Ahmad melanjutkan dengan mengatakan bahwa perbatasan ditutup selama beberapa hari setelah bentrokan.

"Tidak ada yang diizinkan lewat, bahkan pemegang paspor," katanya.

Beberapa video di media sosial menunjukkan konvoi besar kendaraan lapis baja, serta senjata berat yang ditinggalkan oleh pasukan AS yang ditarik, dipindahkan melintasi provinsi.

Media lokal juga melaporkan bahwa Taliban telah memerintahkan pemindahan truk bahan bakar dari daerah perbatasan Islam Qala dan Dogharon.

Iran telah menuduh Taliban melanggar perjanjian tahun 1973 dengan menahan air dari cekungan Sistan Iran, sementara Taliban mengaitkan berkurangnya aliran itu dengan kekeringan berturut-turut di wilayah tersebut.

Baku tembak yang hebat pekan lalu menyebabkan beberapa kematian dan cedera di kedua sisi, menurut pernyataan resmi dari Iran dan Afghanistan.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

UPDATE

Minta Maaf, Dirut Pertamina: Ini Tanggung Jawab Saya

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:37

Perempuan Bangsa PKB Bantu Korban Banjir di Bekasi

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:33

Perang Tarif Kian Panas, Volkswagen PHK Ribuan Karyawan

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:25

Kabar Baik, Paus Fransiskus Tidak Lagi Terkena Serangan Pneumonia Ganda

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:23

Pertamina: Harga Avtur Turun, Diskon Pelita Air, Promo Hotel

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:23

Rumah Diobok-obok KPK: Apakah Ini Ujung Karier Ridwan Kamil?

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:12

Tenaga Ahli Heri Gunawan Hingga Pegawai Bank BJB Dipanggil KPK

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:06

KPK: Ridwan Kamil Masih Berstatus Saksi

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:47

Raja Adil: Disembah atau Disanggah?

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:45

Buntut Efisiensi Trump, Departemen Pendidikan PHK 1.300 Staf

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:41

Selengkapnya