Berita

Kolase Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo, Anies Baswedan/Net

Politik

Cerdik Pilih Isu, Kunci Sukses Bacapres Dongkrak Elektabilitas

SABTU, 03 JUNI 2023 | 13:20 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Keterikatan bakal calon presiden terhadap isu-isu kepentingan publik menjadi kunci pengdongkrak elektabilitas jelang pemilihan presiden yang dijadwalkan berlangsung Februari 2024.

Untuk itu, Bacapres yang ada saat ini perlu meramu isu dan bekerja ekstra di 8 bulan tersisa sebelum hari pemungutan suara.

"Delapan bulan lagi (mendekati Pilpres), banyak kemungkinan yang akan membuat perubahan dari hasil survei. Mungkin hari ini Prabowo, Ganjar, dan Anies (unggul versi survei), itu bisa berubah nanti," kata Direktur Eksekutif Aljabar Strategic, Arifki Chaniago, kepada Kantor Berita Politik RMOL, Sabtu (3/6).

Dia memaparkan, isu-isu yang menyentuh kepentingan publik secara langsung di antaranya soal kenaikan harga, kesejahteraan pekerja atau buruh, hingga masalah pendidikan.

Sebaliknya, isu-isu politik dan hukum seperti dugaan korupsi, bisa menurunkan elektabilitas Bacapres, dan berdampak pada menurunya hasil survei.

"Kecuali ada isu-isu yang cukup penting ke depannya, sehingga mengubah konsolidasi politik. Perlu diperhatikan pula, ada ruang-ruang (isu) yang bisa membuat Bacapres terbawa," lanjut Arifki.

Meski begitu, Arifki enggan berkomentar panjang terkait elektabilitas Bacapres berdasarkan hasil survei belakangan ini. Ia yakin, seiring berjalannya waktu, hasil akan berubah, mendekati hari pemungutan suara.

"Ini (survei) juga akan terus berkembang ke depannya," tutup Arifki.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Tim 7 Jokowi Sedekah 1.000 Susu dan Makan Gratis

Selasa, 30 April 2024 | 20:00

Jajaki Alutsista Canggih, KSAL Kunjungi Industri Pertahanan China

Selasa, 30 April 2024 | 19:53

Fahri Minta Pembawa Nama Umat yang Tolak 02 Segera Introspeksi

Selasa, 30 April 2024 | 19:45

Kemhan RI akan Serap Teknologi dari India

Selasa, 30 April 2024 | 19:31

Mantan Gubernur BI Apresiasi Program Makan Siang Gratis

Selasa, 30 April 2024 | 19:22

Anies Bantah Bakal Bikin Parpol

Selasa, 30 April 2024 | 19:07

Bertemu Mendag Inggris, Menko Airlangga Bahas Penguatan Ekonomi Perdagangan

Selasa, 30 April 2024 | 18:44

Dandim Pinrang Raih Juara 2 Lomba Karya Jurnalistik yang Digelar Mabesad

Selasa, 30 April 2024 | 18:43

Raja Charles III Lanjutkan Tugas Kerajaan Sambil Berjuang Melawan Kanker

Selasa, 30 April 2024 | 18:33

Kemhan India dan Indonesia Gelar Pameran Industri Pertahanan

Selasa, 30 April 2024 | 18:31

Selengkapnya