Berita

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan dan istrinya Ermine Erdogan melambai saat berbicara kepada para pendukungnya setelah kemenangannya dalam putaran kedua pemilihan presiden/Net

Dunia

Pejabat Tinggi 78 Negara akan Hadiri Pelantikan Presiden Turkiye Recep Tayyip Erdogan

SABTU, 03 JUNI 2023 | 07:31 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Sebanyak 78 negara akan mengirimkan delegasi untuk menghadiri upacara pelantikan Recep Tayyip Erdogan yang kembali terpilih sebagai presiden Turkiye pada Sabtu (3/6) waktu setempat.

Anadolu Agency melaporkan, upacara peresmian di Kompleks Kepresidenan akan dihadiri oleh 21 kepala negara, 13 perdana menteri, serta perwakilan tingkat parlemen dan menteri. Perwakilan organisasi internasional, termasuk Organisasi Negara Turki (OTS), NATO dan Organisasi Kerjasama Islam (OKI) juga akan hadir.

Erdogan akan diambil sumpahnya di Majelis Nasional Agung Turkiye pada pukul 14.00 waktu setempat dan akan memulai masa jabatan barunya. Dia akan menerima mandatnya dari Ketua Sementara Majelis Nasional Agung Turki, Devlet Bahceli.


Setelah upacara, Erdogan akan berziarah ke Anitkabir - makam pendiri Turkiye Mustafa Kemal Ataturk, pada pukul 15.00, dan menghadiri Upacara Peresmian di Kompleks Kepresidenan pada pukul 17.00 waktu setempat.

Setelah itu Erdogan akan menjamu tamu pada jamuan makan malam di Cankaya Palace, bekas rumah presiden Turkiye, setelah upacara sekitar pukul 19.00 waktu setempat.

Dia diperkirakan akan mengumumkan kabinetnya setelah makan malam.

Hasil akhir pemilihan presiden yang dikeluarkan oleh Dewan Pemilihan Tertinggi negara itu menunjukkan Erdogan memenangkan putaran kedua dengan 52,18 persen suara di depan kandidat oposisi Kemal Kilicdaroglu yang menerima 47,82 persen.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya