Berita

Ilustrasi pipa PDAM bocor/Net

Nusantara

Tak Hanya Pipa, Anggaran PDAM Purwakarta Diduga Juga Bocor

JUMAT, 02 JUNI 2023 | 23:40 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Kebocoran Perumda Air Minum Gapura Tirta Rahayu baru-baru ini tak hanya terjadi di jaringan pipa saja. PDAM Purwakarta itu ternyata juga diterpa kabar kebocoran anggaran.

Perusahaan plat merah itu dilaporkan menunggak setoran ke kas daerah dalam 3 tahun terakhir. Padahal sudah menjadi kewajiban, sekian persen keuntungan PDAM Purwakarta disetor sebagai Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Data terakhir yang dihimpun Kantor Berita RMOLJabar, pelanggan aktif PDAM Purwakarta sektor rumah tangga ada 23.007 pelanggan. Rata-rata beban penggunaan airnya 16 m3 atau Rp83 ribu/pelanggan.

Alhasil, total pendapatan PDAM Purwakarta dari sektor itu saja mencapai Rp1,9 miliar per bulan atau Rp22,8 miliar per tahun. Belum pendapatan di sektor niaga dan industri.

Tak hanya itu, PDAM Purwakarta hampir setiap tahun juga mendapat suntikan dana dari APBD kabupaten, provinsi, hingga pusat. Jika diakumulasi, jumlah penyertaan itu mencapai lebih dari Rp100 miliar. Suplai dana yang begitu besar itu ternyata belum mampu membuat perusahaan produktif dan berkontribusi bagi PAD Purwakarta.

Saat diminta tanggapan, Sekretaris Komisi II DPRD Purwakarta, Alaikasalam, mengaku tak banyak tahu berapa setoran PDAM ke kas daerah. Demikian halnya berapa tahun perusahaan itu nunggak setoran PAD.

Ia menyarankan agar dikonfirmasi langsung ke Badan Pendapatan Daerah (Bapenda). Meski demikian, ia menyebut PDAM Purwakarta sempat nyetor Rp170 juta.

"Lebih jelasnya tanya ke Bapenda aja Bang," saran Alek, sapaan akrabnya, Jumat (2/6).

Kisruh PDAM Purwakarta bermula dari mundurnya sang Dirut, Dadang. Namun, SK pengunduran diri belum disetujui Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika, hingga kini. Spekulasi atas hal itu pun terus berseliweran.

Kisruh berikutnya terjadi akibat adanya kebocoran saluran air di wilayah Babakancikao. Sejumlah pelanggan sempat demo ke kantor PDAM dan DPRD, karena tak mendapat suplai air selama beberapa hari.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Terobosan Baru, Jaringan 6G Punya Kecepatan hingga 100 Gbps

Selasa, 07 Mei 2024 | 12:05

172 Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Aisyiah Serentak Gelar Aksi Bela Palestina Kutuk Israel

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:54

Usai Terapkan Aturan Baru, Barang Kiriman TKI yang Tertahan di Bea Cukai Bisa Diambil

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:37

MK Dalami Pemecatan 13 Panitia Pemilihan Distrik di Puncak Papua ke Bawaslu dan KPU

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:29

Tentara AS dan Pacarnya Ditahan Otoritas Rusia

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:18

Kuasa Pemohon dan Terkait Sama, Hakim Arsul: Derbi PHPU Seperti MU dan City

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:11

Duet PDIP-PSI Bisa Saja Usung Tri Risma-Grace Natalie di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:56

Bea Cukai Bantah Sewa Influencer untuk Jadi Buzzer

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:37

Pansel Belum Terbentuk, Yenti: Niat Memperkuat KPK Gak Sih?

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:35

Polri: Gembong Narkoba Fredy Pratama Kehabisan Modal

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:08

Selengkapnya