Berita

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, jadi alasan Argentina bersedia hadapi Indonesia/RMOL

Sepak Bola

Argentina Terima Tantangan Indonesia Karena Hormati Erick Thohir

KAMIS, 01 JUNI 2023 | 13:27 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Laga FIFA Matchday antara Indonesia melawan Argentina pada 19 Juni 2023 dipastikan bisa terwujud karena ada sosok Erick Thohir di PSSI.  

Hal ini diungkap Presiden Federasi Sepak Bola Argentina (AFA), Claudio Fabian Tapia, soal kesediaan Tim Tango menerima tawaran tantangan Indonesia.

"Saya jelaskan bahwa Argentina bisa bermain dengan Indonesia karena Ketua Umum PSSI Erick Thohir. Ia orang terpandang di Argentina dan pernah menjadi pemilik klub besar di Eropa, Inter Milan," beber Claudio Tapia, dikutip dari laman resmi PSSI, Kamis (1/6).

Tapia menyampaikan hal itu saat diwawancarai salah satu stasiun TV Argentina, TyC Sports, Kamis (1/6), menjawab pertanyaan banyak pihak soal alasan utama Timnas Argentina, peringkat pertama FIFA dan juara Piala Dunia 2022 Qatar, bersedia bertanding melawan timnas Indonesia yang menempati rangking 149 FIFA.

Tapia juga mengaku, Indonesia dipilih sebagai lawan karena dinilai Tim Garuda pantas mendapatkan pengalaman baru dengan menghadapi Lionel Messi cs.

"Bermain dengan juara Piala Dunia 2022 Qatar itu tidak akan mudah," imbuh pria 55 tahun itu.

Meski demikian, Tapia mengakui, Tim Merah Putih tidak bisa diremehkan begitu saja. Salah satu alasannya adalah karena memiliki pelatih yang pernah menangani peserta Piala Dunia 2018, Korea Selatan.

“Indonesia tidak bisa diremehkan. Mereka dilatih oleh Shin Tae-yong yang kami semua tahu kemampuannya," tandasnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Disdik DKI Segera Cairkan KJP Plus dan KJMU Tahap II

Sabtu, 30 November 2024 | 04:05

Israel dan AS Jauhkan Umat Islam dari Yerusalem

Sabtu, 30 November 2024 | 03:38

Isu Kelompok Rentan Harus Jadi Fokus Legislator Perempuan

Sabtu, 30 November 2024 | 03:18

Dorong Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Kadin Luncurkan White Paper

Sabtu, 30 November 2024 | 03:04

Pasukan Jangkrik Gerindra Sukses Kuasai Pilkada di Jateng

Sabtu, 30 November 2024 | 02:36

Fraksi PKS Usulkan RUU Boikot Produk Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 02:34

Sertijab dan Kenaikan Pangkat

Sabtu, 30 November 2024 | 02:01

Bawaslu Pastikan Tak Ada Kecurangan Perhitungan Suara

Sabtu, 30 November 2024 | 01:48

Anggaran Sekolah Gratis DKI Disiapkan Rp2,3 Triliun

Sabtu, 30 November 2024 | 01:17

Mulyono Bidik 2029 dengan Syarat Jakarta Dikuasai

Sabtu, 30 November 2024 | 01:01

Selengkapnya