Berita

Raja Maroko, Mohammed VI saat meresmikan Cité des Métiers et des Compétences (CMC) di Kota Tamesna pada Selasa, 31 Mei 2023/Net

Dunia

Tingkatkan Keterampilan Kaum Muda, Kerajaan Maroko Buka Program Pelatihan Kejuruan

RABU, 31 MEI 2023 | 20:43 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Dalam langkah mempersiapkan generasi muda yang profesional untuk meningkatkan ekonomi negara, pemerintah Maroko meresmikan fasilitas pelatihan kejuruan untuk wilayah Rabat-Salé-Kénitra pada Selasa (30/5).

Diresmikan langsung oleh Raja Maroko, Mohammed VI, Cité des Métiers et des Compétences (CMC) atau Kota Perdagangan dan Keterampilan dibuka di kota Tamesna.

Berdasarkan siaran pers yang diterima Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (31/5), CMC Rabat-Salé-Kénitra merupakan bagian dari program kerajaan Maroko untuk mengembangkan keterampilan kaum muda, untuk meningkatkan daya saing perekonomian di dunia.

"Pemerintah akan membuat total 12 program CMC di berbagai wilayah Kerajaan, dengan perkiraan investasi hingga 4,4 miliar dirham (Rp 6,5 triliun)," ujar pemerintah Maroko, yang dikutip dari siaran pers.

Program ke-4 yang dibangun di bawah Kantor Pelatihan Kejuruan dan Promosi Ketenagakerjaan (OFPPT) itu disebut telah mencerminkan komitmen pemerintah dalam sektor pelatihan kejuruannya sebagai langkah strategis untuk meningkatkan daya saing ekonomi dan jalan yang menjanjikan bagi kaum muda.

Dalam program tersebut, pemerintah Maroko telah memastikan kualitas pelatihannya yang baik, yang diselaraskan dengan materi dan kebutuhan riil dari pasar tenaga kerja.

Untuk memenuhi misinya, CMC dilengkapi dengan ruang kelas dan tempat tinggal yang menjamin pengembangan keterampilan teknis dan multidisiplin serta pengembangan pribadi para peserta pelatihan.

Ada berbagai sektor yang ditawarkan dalam pelatihan tersebut, di antaranya yaitu bidang otomotif, kelistrikan, hotel dan pariwisata, pertanian, perdagangan, kesehatan, sektor digial hingga kecerdasan buatan.

Dibangun di atas lahan seluas 10 hektar yang dilengkapi dengan fasilitas lengkap dan dapat menampung 3.560 orang setiap tahunnya, CMC Rabat-Salé-Kenitra akan semakin memperkaya inovasi dan memperkuat fasilitas pelatihan OFPPT di wilayah tersebut.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya