Berita

Rifqinizamy Karsayuda/Net

Politik

Rifqinizamy Soroti Perlindungan Hukum Bagi Nakes di RUU Kesehatan

RABU, 31 MEI 2023 | 17:17 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Perlindungan hukum bagi para tenaga kesehatan (Nakes) dalam Rancangan Undang-undang (RUU) Kesehatan yang hingga kini masih digodok di DPR RI menjadi sorotan.

Presidium Korbid Hukum HAM dan Perundang-undangan MN KAHMI Rifqinizamy Karsayuda meyakini, DPR RI tidak ada itikad sedikit pun untuk menegasikan perlindungan hukum terhadap nakes melalui RUU Kesehatan.

“Paling menarik dalam perspektif hukum Korbid yang menjadi tanggung jawab saya adalah misalnya bagaimana perlindungan hukum terhadap para dokter dan tenaga medis di dalam RUU Kesehatan?” ucap Rifqinizamy dalam webinar bertajuk “Polemik RUU Kesehatan”, pada Rabu (30/5).


Rifqinizamy bertanya-tanya apakah betul persepsi yang muncul selama ini bahwa norma yang ada di RUU Kesehatan itu bisa menegasikan perlindungan hukum terhadap para dokter dan tenaga medis yang ada di Indonesia.

“Misalnya ada terjadi kelalaian, kesalahan oleh publik maka apakah betul RUU ini agak sedikit mengurangi perlindungan hukum terhadap kawan-kawan di profesi bidang kesehatan?” tuturnya.

Atas dasar itu, Anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan  menegaskan bahwa KAHMI berkepentingan menyelenggarakan webinar ini untuk menyerap aspirasi rakyat sebanyak mungkin.

Turut hadir sejumlah narasumber dalam webinar tersebut antara lain anggota Komisi IX DPR RI Fraksi PDIP Edy Wuryanto, Ketua Umum PB IDI 2006-2009 Fachmi Idris, Guru Besar FK Undip Semarang Zainal Muttaqin, Ketua Persatuan Perawat NasionaI Indonesia Harif Fadhillah, dan Ketua Umum PB IDI Moh. Adib Khumaidi.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya