Berita

Ketua Prabowo Mania, Immanuel Ebenezer/RMOLJabar

Politik

Pengurus Bogor Resmi Dilantik, Prabowo Mania Optimistis Raih 90 Persen Suara

SENIN, 29 MEI 2023 | 08:41 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Relawan Prabowo Mania makin tegas menunjukkan dukungan kepada Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, untuk menjadi presiden pengganti Joko Widodo pada 2024 mendatang. Tak kurang dari 15 kepengurusan yang sudah berdiri untuk sama-sama berjuang mendukung Prabowo.

Terkini, relawan yang diketuai Immanuel Ebenezer ini baru saja resmi melantik pengurus DPC Prabowo Mania Kabupaten Bogor, di Tajur Halang Bogor, Minggu (28/5).

Seusai acara pelantikan, sosok yang akrab disapa Noel ini mengatakan, pihaknya sudah melantik sebanyak 15 ketua dan pengurus DPC Prabowo Mania yang ada di 10 provinsi dan 15 kota/kabupaten di Indonesia.


Kabupaten Bogor sendiri merupakan basis pemilih Prabowo Subianto, dan itu terbukti pada saat pemilihan presiden sebelumnya. Sehingga, diharapkan hal tersebut bisa terulang kembali pada Pilpres 2024 nanti.

Sehingga Noel optimistis dan meyakini bisa meraih 90 persen suara di ajang pemilihan presiden (Pilpres) 2024 mendatang dari total daftar pemilih tetap (DPT) di Kabupaten Bogor.

"Khusus Kabupaten Bogor, Prabowo Subianto yang dulu menang atas Joko Widodo 7:0 persen, kini bisa menang dengan angka sekitar 90 persen karena relawan Joko Widodo kini bulat memilih Prabowo Subianto," tambahnya.

Di sisi lain, Noel menegaskan, pihaknya masih mengandalkan basis pendukung Jokowi dalam mendukung Prabowo.

"Kami tak ingin memancing di empangnya Pak Prabowo Subianto, 14 kabupaten dan kota lainnya terutama di Jawa Tengah dan Jawa Timur, merupakan basis pemilih Joko Widodo di ajang pemilihan presiden yang lalu," sebut Noel dikutip Kantor Berita RMOLJabar, Senin (29/5).

Ia meyakini bahwa Prabowo bisa membenahi pekerjaan rumah yang kurang baik dilakukan oleh Jokowi, yaitu tentang penegakan hukum pemberantasan korupsi.

"Penegakan hukum pemberantasan korupsi saya yakin bisa dibenahi oleh Pak Prabowo Subianto. Selain itu dia juga cakap dalam hal menjaga demokrasi dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)," pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya