Berita

Presiden AS Joe Biden/Net

Dunia

Reaksi Biden terhadap Langkah Rusia yang Pindahkan Senjata Nuklir Taktis ke Belarusia

SABTU, 27 MEI 2023 | 16:08 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Langkah Rusia yang mulai memindahkan senjata berbahan nuklir non-strategis ke Belarusia telah menyedot perhatian dunia, terutama tentu saja Amerika Serikat (AS).

AS sejak lama selalu mengingatkan agar Rusia menjauhkan langkah-langkah yang memicu pertikaian.

Dikutip dari Reuters, Presiden AS Joe Biden mengatakan kepada wartawan di Gedung Putih bahwa ia memandang negatif tentang senjata nuklir taktis Rusia yang ditempatkan di Belarusia.

Komentar Biden muncul beberapa jam setelah Presiden Belarusia Aleksander Lukashenko pada Jumat (26/5)mengumumkan bahwa pengerahan amunisi nuklir telah dimulai.

Lukashenko juga menyebutkan bahwa Rusia tidak perlu khawatir tentang keamanan senjatanya yang disimpan di Belarusia karena Belarusia, sebagai "orang terdekat" akan dapat menjaganya dengan aman.

Kedutaan Rusia di Washington menanggapi reaksi Biden, mengatakan itu adalah hak kedaulatan Rusia dan Belarusia untuk memastikan keamanan mereka dengan cara yang dianggap perlu di tengah perang hibrida skala besar yang dilancarkan oleh Washington.

Kedutaan juga menekankan bahwa meskipun Rusia memindahkan persenjataannya ke Belarusia, kendali kontrol dan penggunaannya tetap berada di pihak Rusia.

“Sebelum menyalahkan orang lain, Washington perlu melakukan introspeksi. AS selama beberapa dekade mempertahankan gudang senjata nuklirnya yang besar di Eropa,” ujar beberapa pejabat di Kremlin.

Bukan rahasia lagi bahwa AS memiliki persenjataan berbahan nuklir yang disimpan di wilayah lima negara NATO, antara lain Belgia, Jerman, dan Italia.

Pemimpin Rusia Vladimir Putin mengumumkan bahwa senjata nuklir taktis akan ditempatkan di Belarus pada akhir Maret. Dia mengatakan langkah itu didorong oleh keputusan Inggris untuk memberi Ukraina amunisi depleted uranium di tengah konflik antara Moskow dan Kiev.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya