Berita

Polisi Jerman saat membawa pergi aktivis iklim dari Letzte Generation karena menempelkan dirinya di jalan Berlin, pada 16 Mei 2023/CNN

Dunia

Banyak Aduan Kriminal, Aktivis Iklim Jerman Diciduk Polisi

KAMIS, 25 MEI 2023 | 09:18 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Polisi Jerman meluncurkan serangan nasional terhadap kelompok aktivis iklim Letzte Generation (Generasi Terakhir), atas banyaknya pengaduan kriminal dari masyarakat.

"Sebanyak 15 properti di tujuh negara bagian Jerman telah digeledah sebagai bagian dari penggerebekan yang dilakukan Kantor Polisi Kriminal Negara Bagian Bavaria (LKA) dan Kantor Kejaksaan Umum Munich," kata pihak berwenang.

Berdasarkan laporan dari Kantor Kejaksaan Negara Bagian Munich, pada Rabu (24/5), operasi tersebut diluncurkan karena organisasi itu diduga telah membentuk atau mendukung organisasi kriminal dengan penggalangan dana sejak 2022.


Seperti dimuat CNN, Letzte Generation mengumpulkan dana sekitar 1,5 juta dolar (Rp 22 miliar), yang sebagian besar diduga dialirkan untuk membiayai kelompok kriminal di negaranya untuk membuat ulah di Jerman.

Menurut laporan LKA, anggota organisasi iklim itu dikabarkan berusaha menyabotase pipa minyak Trieste-Ingolstadt pada April 2022.

Selain itu, mereka juga telah memblokir jalan di beberapa wilayah Jerman selama sekitar satu tahun terakhir dengan menidurkan diri mereka di jalan, sebagai bentuk protesnya.

Kini sekitar tujuh orang sedang diselidiki lebih lanjut oleh pihak berwenang.

Meski organisasi perlindungan iklim itu mengklaim bahwa aksinya tidak menggunakan kekerasan, akan tetapi, aksi itu disebut telah mengganggu kenyamanan masyarakat.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

PJJ dan WFH Didorong Jadi Standar Baru di Jakarta

Sabtu, 24 Januari 2026 | 06:02

Prajurit di Perbatasan Wajib Junjung Profesionalisme dan Disiplin

Sabtu, 24 Januari 2026 | 06:00

Airlangga Bidik Investasi Nvidia hingga Amazon

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:42

Indonesia Jadi Magnet Event Internasional

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:26

Macron Cemas, Prabowo Tawarkan Jalan Tengah

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:23

Rismon Sianipar Putus Asa Hadapi Kasus Ijazah Jokowi

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:11

Polda Metro Terima Lima LP terkait Materi Mens Rea Pandji

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:09

Prabowo Jawab Telak Opini Sesat Lewat Pencabutan Izin 28 Perusahaan

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:26

Polisi Bongkar 'Pabrik' Tembakau Sintetis di Kebon Jeruk

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:16

Pesan Prabowo di WEF Davos: Ekonomi Pro Rakyat Harus Dorong Produktivitas

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:04

Selengkapnya