Berita

Pertemuan Airlangga Hartarto dengan Muhaimin Iskandar/Ist

Politik

Bahas Lanjutan Koalisi Inti, Airlangga-Cak Imin Kembali Bertemu

RABU, 24 MEI 2023 | 18:27 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto kembali bertemu dengan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar.

Silaturahmi kedua pimpinan parpol dilakukan menindaklanjuti pertemuan Golkar dan PKB beberapa waktu lalu. Pertemuan ini diunggah di akun Instagram resmi @golkar.indonesia dan @cakiminnow pada Rabu (24/5).

"Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto menerima silaturahmi Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar. Diskusi pagi membahas lanjutan Koalisi Inti menuju Koalisi Besar (Kebangsaan),” dikutip dari Instagram @golkar.indonesia.

Dalam unggahan Airlangga menuturkan, pertemuan kedua tokoh politik membahas kelanjutan Koalisi Inti antara Golkar dan PKB. Kedua partai bersepakat untuk membangun koalisi menghadapi Pemilu 2024.

“Berbagai hal didiskusikan dalam kesempatan tersebut, utamanya terkait sinergi Golkar dan PKB dalam agenda-agenda politik kebangsaan menjelang Pemilu 2024 mendatang,” tulis @golkar.indonesia.

Sementara, dalam akun Instagramnya, Muhaimin Iskandar (Cak Imin) mengakui silaturahmi dengan Airlangga digelar dengan gembira. Cak Imin bahkan memuji penghormatan yang diberikan Airlangga dan Partai Golkar kepada dirinya.

Dalam keterangan foto pertemuan keduanya, Cak Imin mengaku bakal membalas penghormatan yang diberikan Airlangga dan Golkar kepada dirinya.

"Silaturahmi dengan Ketum Golkar @airlanggahartarto_official diberi penghormatan jaket kuning Golkar. Nanti saya akan ganti dengan jaket hijau PKB,” tulis Cak Imin dalam unggahan Instagramnya.

Sebelumnya, Golkar dan PKB bersepakat untuk berkoalisi dalam Pemilu 2024. Kedua partai bahkan sudah membentuk tim pemenangan yang diwakili masing-masing kader.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Tiga Hakim PN Surabaya Tersangka Dugaan Suap Diperiksa di Kejagung

Selasa, 05 November 2024 | 14:04

Beberapa Jam Sebelum Pilpres AS, Korut Luncurkan Rudal Balistik ke Laut Timur

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Pembiayaan Hijau Jadi Kunci Percepatan SDGs

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Dipimpin Titiek Soeharto, Komisi IV DPR Rapat Bareng Kementan

Selasa, 05 November 2024 | 13:57

Cegah Pelanggaran Etik, DKPP Rakor Bareng 622 Penyelenggara Pemilu

Selasa, 05 November 2024 | 13:53

Susun Prolegnas 2025-2029, Baleg DPR Bahas Revisi UU Hak Cipta

Selasa, 05 November 2024 | 13:51

BPOM Sita Puluhan Ribu Kemasan Latio Imbas Kasus Keracunan

Selasa, 05 November 2024 | 13:45

Laporan Dugaan Gratifikasi Private Jet Kaesang Masih Berproses di KPK

Selasa, 05 November 2024 | 13:36

DKPP Terima 584 Pengaduan Pilkada, Terbanyak di Sumut

Selasa, 05 November 2024 | 13:35

Masih Sakit, Megawati Belum Bisa Bertemu Prabowo

Selasa, 05 November 2024 | 13:20

Selengkapnya