Berita

Tangkapan layar jadwal Timnas Indonesia vs Argentina di laman resmi FIFA/Repro

Sepak Bola

Resmi, Timnas Indonesia Akan Tantang Juara Piala Dunia 2022 Argentina Bulan Depan

RABU, 24 MEI 2023 | 15:14 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Tabir soal kedatangan Timnas Argentina untuk menghadapi Timnas Indonesia pada FIFA Matchday Juni nanti akhirnya terkuak. Juara Piala Dunia 2022 itu akan ditantang Tim Garuda pada 19 Juni 2023.

Hal ini dipastikan langsung oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, pada Rabu siang (24/5).

"Banyak yang nanya, gimana Argentina, saya tidak mau jawab. Saya bisa jawab hari ini, setelah punya surat persetujuan dari FIFA dan AFC, dan tim Argentina datang ke sini. Jadi serius, enggak kaleng-kalengan," ucap Erick kepada awak media di GBK Arena, Jakarta.


"Tentu saya juga apresiasi, sahabat saya dari Argentina, bahwa Argentina juga ikut hadir membantu sepak bola Indonesia. Ini bagian dari persahabatan dari kedua negara," imbuhnya.

Berdasarkan penelusuran Redaksi di laman resmi FIFA, Rabu siang (24/5), jadwal Indonesia vs Argentina sudah masuk dalam kalender untuk bulan depan. Laga tersebut masuk kategori persahabatan.

Namun demikian, belum ada informasi soal di mana laga tersebut akan dilangsungkan. Pihak PSSI pun belum memberi sinyal akan menggunakan stadion mana untuk menjamu Lionel Messi dan kawan-kawan.

Berdasarkan jadwal resmi FIFA Matchday, sebelum menghadapi Indonesia, Argentina akan lebih dulu bertemu Australia pada 15 Juni 2025 di Workers' Stadium, Beijing, China.

Sementara Indonesia akan meladeni Palestina pada 14 Juni 2023. Pertandingan ini dikabarkan akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya