Berita

PM Modi berbagi pelukan dengan Presiden AS Biden di KTT G7 di Jepang pada Minggu, 21 Mei 2023/Net

Dunia

Kagum dengan Sosok PM Modi, Biden Sampai Ingin Minta Tanda Tangan

RABU, 24 MEI 2023 | 15:12 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Sosok Perdana Menteri India Narendra Modi ternyata sangat terkenal di negara-negara Barat, seperti AS dan Australia.

Pemimpin kedua negara itu mengakui sosok Modi yang penuh kharismatik, terbukti ada banyak orang yang rela hadir untuk melihat Modi berbicara dalam sebuah pertemuan.

Selama pertemuan Quad di sela-sela KTT G7, keunggulan Modi dalam mengatur kerumunan besar mendapat apresiasi tinggi dari Presiden AS Joe Biden dan  Perdana Menteri Australia Anthony Albanese.


Biden mengatakan bahwa semua orang di seluruh negeri ingin menghadiri acara di mana Modi akan berbicara. Sayangnya, kata Biden tiket sudah habis terjual.

Oleh karenanya, Biden memberi tahu Modi bahwa dirinya harus segera mendapat tanda tangan dari Modi.

"Saya harus mengambil tanda tangan Anda (Modi)," ucap Biden, seperti dikutip dari The Statesman pada Rabu (24/5).

Di samping itu, PM Albanese yang juga datang menghampiri Modi, mengatakan lebih dari 90.000 orang pernah menyambut PM India itu selama putaran kemenangannya di stadion Narendra Modi.

PM Modi berada di Jepang untuk menghadiri KTT Kelompok Tujuh (G7) di Hiroshima Jepang yang digelar pada 19 hingga 21 Mei lalu.

Dalam pertemuan tersebut, Modi menyatakan kesiapan India menjadi tuan rumah Quad berikutnya pada tahun 2024.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya