Potongan video Amjad Taha saat berkunjung di Srinagar, Jammu dan Kasmir India/Net

Dunia

Influencer Arab Dibuat Kagum dengan Keindahan Kashmir, Tempat Berlangsungnya KTT G20 India

RABU, 24 MEI 2023 | 11:10 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

rmol.id Lokasi Pertemuan Kelompok Kerja Pariwisata G20 India yang ada di Srinagar, Jammu dan Kashmir (J&K), mendapat pujian dari influencer ternama Arab berkebangsaan Inggris-Bahraini, Amjad Taha.

Taha memposting sebuah video yang memperlihatkan perjalanannya selama berkunjung di Kashmir. Ia kagum dengan keindahan wilayah itu yang menurutnya mirip dengan perbukitan di Eropa.

"Ini bukan Swiss atau Austria. Ini India, dan ini Kashmir, tempat G20 akan berlangsung. Ini disebut surga di Bumi," ujar Taha dalam video, seperti dikutip dari Khaleej Times pada Rabu (24/5).

Selain video, melalui akun Twitter pribadinya, Taha juga menceritakan situasi dan kondisi masyarakat J&K yang beragam, namun mereka hidup secara damai dan berdampingan.

"Di Kashmir, kami melihat Muslim, Hindu, Sikh, dan Kristen semua hidup dalam damai dan menikmati tanah mereka yang beragam sambil berkontribusi pada inovasi dan pembangunan dunia untuk masa depan," cuit Taha.

Di bawah kepresidenan India, pertemuan Kelompok Kerja Pariwisata G20 ketiga tengah berlangsung di Srinagar, ibu kota musim panas Jammu dan Kashmir, mulai 22 hingga 24 Mei 2023.

Pelaku pariwisata di Kashmir percaya bahwa pertemuan G20 dapat menarik investor dan wisatawan dari seluruh dunia.

Industri pariwisata telah memainkan peran penting dalam pengembangan J&K. Namun, ketidakstabilan selama bertahun-tahun telah berdampak pada industri pariwisata, yang menyebabkan penurunan jumlah pengunjung. rmol.id

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tarik Wisatawan Lewat Jelajah Wisata Religi di Jakarta

Minggu, 09 Maret 2025 | 15:07

Arief Poyuono Prediksi PSI Bubar 2029

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:49

Manuver Tak Biasa, Rusia Manfaatkan Jalur Pipa Gas Tua dalam Perang Ukraina

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:43

Jubir Militer Israel Daniel Hagari Gagal Naik Jabatan hingga Dipecat

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:25

Partai Buruh Bakal Gelar Aksi Lima Hari di Pabrik Sritex

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:20

Bertepatan Ramadan, Tom Lembong: Rabu Abu Tahun Ini Ekstra Spesial

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:08

Menteri KP dan Gubernur Jakarta Sambut Sekjen Partai Komunis Vietnam

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:04

Ceramah di Masjid ITB, Anies Ajak Generasi Muda Tetap Kritis

Minggu, 09 Maret 2025 | 13:58

Masyarakat Pesisir Rugi Besar Akibat Kasus Pagar Laut

Minggu, 09 Maret 2025 | 13:40

Kerry Riza Jadi Tumbal Riza Chalid

Minggu, 09 Maret 2025 | 12:58

Selengkapnya