Berita

Pertemuan bilateral dilakukan Ketua Delegasi Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI, Putu Supadma Rudana bersama Plt Ketua Nasional Parlemen Papua Nugini, Hon Johnson Wapunai di Museum Rudana, Bali/Net

Politik

Plt Ketua Parlemen Papua Nugini Diajak ke Museum Rudana, Ketua BKSAP: Diplomasi Bilateral Dibuat Informal

RABU, 24 MEI 2023 | 01:57 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Pertemuan bilateral dilakukan Ketua Delegasi Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI, Putu Supadma Rudana bersama Plt Ketua Nasional Parlemen Papua Nugini, Hon Johnson Wapunai di Museum Rudana, Bali, Senin (22/5).

Putu menjelaskan, pertemuannya dengan pimpinan parlemen Papua Nugini tersebut membicarakan soal budaya yang menurutnya penting dalam mengawal diplomasi.

“Karena kita ketahui, soft diplomacy melalui seni dan budaya merupakan pengikat persamaan dan persaudaraan antar bangsa,” ujar Putu melalui keterangan tertulisnya, Selasa (23/5).


Dia menjelaskan, salah satu alasan Museum Rudana dipilih sebagai tempat pertemuan, yaitu karena merupakan rumah tertinggi kebudayaan dan juga rumah abadi peradaban bangsa.

Menurutnya, jika diplomasi dilakukan di sebuah museum seni seperti Museum Rudana, akan menambah berbagai perspektif dan kekuatan diplomasi yang dilakukan.

Selain itu, katanya, diplomasi yang selama ini dilakukan secara rutin dengan cara yang tradisional, yakni melalui pertemuan bilateral yang hanya sebuah diskusi dan pertemuan formal saja.

“Lalu dikembangkan lagi dengan menambah menghadirkan seni lukis, seni tari, seni tabuh dan digabungkan menjadi pagelaran pertunjukan penerimaan tamu kenegaraan,” sambungnya menegaskan.

Dalam momentum pertemuan dengan Hon Johnson, salah satu agendanya adalah untuk membahas pembuatan sebuah patung yang didedikasikan untuk founding father Papua Nugini.

“Patung ini didedikasikan kepada Papua New Guinea's 'Father of a Nation' Sir Michael Somare, yang merupakan Grand Chief dan Prime Minister dengan masa bakti terlama yaitu 17 tahun,” urai Putu.

“Mereka akan membuat patung itu untuk diletakkan di halaman Gedung Parlemen Papua Nugini, di mana Gedung Parlemen mereka sudah siap,” tambahnya.

Karena itu, Putu mengusulkan Pemerintah Indonesia maupun DPR RI turut membantu memfasilitasi agar pembuatan patung Pahlawan Negara Papua Nugini bisa tercapai, agar meningkatkan hubungan bilateral yang telah terjalin.

“Kita harap ketua parlemen, pemerintah kita mengambil aksi ini. Mungkin hanya sebagian tapi jika kita mampu, sumbangkan ini ke mereka. Sehingga, mereka akan ingat bahwa ini adalah sumbangan dari rakyat Indonesia,” pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya