Berita

Perdana Menteri Singapura, Lee Hsien Loong dan tes antigen positif Covid-19 yang ia bagikan di Facebook, pada Senin, 22 Mei 2023/Net

Dunia

Pulang dari Tugas Luar Negeri, Perdana Menteri Singapura Positif Covid-19

SENIN, 22 MEI 2023 | 15:03 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Baru saja menyelesaikan perjalanan kerja ke Afrika dan Asia, Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong dinyatakan positif Covid-19 untuk yang pertama kalinya.

Kabar tersebut dikabarkan oleh pemimpin yang berusia 71 tahun itu melalui akun media sosial pada Senin (22/5) pagi waktu setempat.

"Saya dinyatakan positif Covid-19 untuk pertama kalinya pagi ini," kata Lee dalam tulisannya di Facebook, sambil mengunggah foto tes cepat antigen dengan hasil positif.

“Saya secara umum merasa baik-baik saja, tetapi dokter saya menyarankan saya untuk mengisolasi diri sampai saya tidak menunjukkan gejala," tambahnya.

Berdasarkan laporan yang dimuat Associated Press, Lee baru-baru ini melakukan kunjungan resmi ke Afrika Selatan dan Kenya untuk memperkuat hubungan bilateral.

Sementara pada dua pekan lalu perdana menteri itu juga melakukan perjalanan kerja ke Labuan Bajo, Indonesia, untuk menghadiri KTT PBB Asia Tenggara, pada 10-11 Mei.

Menurut Lee, saat ini dokter telah memberinya obat antivirus Paxlovid, untuk mencegah agar virus itu tidak berkembang menjadi Covid-19 yang parah.

Dalam unggahannya itu, Lee turut mendesak kepada seluruh warga Singapura untuk segera mendapatkan vaksinasi terbaru dan suntikan penguat, karena menurutnya Covid-19 masih terus menjangkit di negaranya.  

“Harap terus perbarui vaksinasi Anda, karena ini mengurangi risiko penyakit parah. Karena Covid-19 masih tetap mewabah di Singapura, kita harus tetap aman dan sehat,” tulisnya.

Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

3 Komisioner Bawaslu Kota Blitar Dilaporkan ke DKPP

Selasa, 05 November 2024 | 03:58

Menteri Hukum Tegaskan Jakarta Masih Ibukota Negara

Selasa, 05 November 2024 | 03:40

Catalunya Gantikan Valencia Gelar Seri Pamungkas MotoGP 2024

Selasa, 05 November 2024 | 03:22

Demokrat Bentuk Satgas untuk Amankan Pilkada di Jakarta, Jabar, hingga Banten

Selasa, 05 November 2024 | 02:57

MAKI: Debat Harusnya untuk Jual Program, Bukan Saling Menyerang

Selasa, 05 November 2024 | 02:22

Dubes Mohamed Trabelsi: Hatem El Mekki Bukti Kedekatan Hubungan Indonesia dan Tunisia

Selasa, 05 November 2024 | 02:09

Polisi Gelar Makan Siang Gratis untuk Siswa Berkebutuhan Khusus

Selasa, 05 November 2024 | 01:54

Ancelotti Minta LaLiga Dihentikan

Selasa, 05 November 2024 | 01:36

Pelajar yang Hanyut di Sungai Citanduy Ditemukan Warga Tersangkut di Batu

Selasa, 05 November 2024 | 01:21

Pendidikan Berkualitas Kunci Pengentasan Kemiskinan

Selasa, 05 November 2024 | 00:59

Selengkapnya