Berita

Pasukan Rusia dan tentara swasta Wagner/Net

Dunia

Dibonceng Tentara Wagner, Pasukan Rusia Ngaku Sudah Rebut Bakhmut

MINGGU, 21 MEI 2023 | 11:35 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Rusia mengklaim telah merebut Kota Bakhmut di Ukraina dengan kekuatan dari pasukan tentara swasta Wagner dan tentara Rusia itu sendiri.

Klaim itu disampaikan oleh Kementerian Pertahanan Rusia di Telegram pada Sabtu (20/5), hanya sekitar delapan jam setelah kepala Wagner, Yevgeny Prigozhin membuat klaim serupa.

“Dalam arahan taktis Artyomovsk, tim penyerang dari perusahaan militer swasta Wagner dengan dukungan artileri dan penerbangan dari kelompok pertempuran selatan telah menyelesaikan pembebasan kota Artyomovsk," kata Kemhan Rusia, menggunakan nama Bakhmut era Soviet.

Sementara otoritas Ukraina mengatakan pertempuran di Bakhmut masih terus berlanjut.

Bakhmut yang terletak di Ukraina bagian timur menjadi zona yang mungkin paling berdarah selama delapan bulan terakhir.

Kantor berita negara Rusia mengutip layanan pers Kremlin mengatakan Presiden Vladimir Putin memberi selamat kepada detasemen serangan Wagner, serta semua prajurit unit Angkatan Bersenjata Rusia.

Dalam video yang diposting di Telegram, kepala Wagner Yevgeny Prigozhin mengatakan kota itu berada di bawah kendali penuh Rusia sekitar tengah hari Sabtu. Dia berbicara diapit oleh sekitar setengah lusin pejuang, dengan reruntuhan bangunan di latar belakang dan ledakan terdengar di kejauhan.

Setelah video itu muncul, jurubicara komando timur Ukraina, Serhiy Cherevatyi, mengatakan klaim Prigozhin tidak benar dan pihaknya masih bertempur di Bakhmut.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya