Berita

Para pemimpin G7 di KTT Hiroshima, 19 Mei 2023/Net

Dunia

Di KTT Hiroshima, G7 Janjikan Dukungan Lebih Banyak untuk Ukraina dan Sanksi Lebih Kuat untuk Rusia

SABTU, 20 MEI 2023 | 07:32 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Krisis Ukraina menjadi topik bahasan utama para pemimpin Kelompok Tujuh (G7) dalam pertemuan di KTT Hiroshima, Jepang, Jumat (19/5).

Mereka sepakat memperketat hukuman terhadap Rusia atas invasi 15 bulannya ke Ukraina dan sebaliknya, menjanjikan lebih banyak tindakan, termasuk bantuan militer, keuangan, kemanusiaan, dan diplomatik jangka panjang, ke Ukraina.

“Dukungan kami untuk Ukraina tidak akan goyah,” kata para pemimpin G7 dalam pernyataan yang dikeluarkan setelah pertemuan tertutup, beberapa hari sebelum Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky bergabung langsung dengan KTT Kelompok Tujuh pada Minggu (21/5).

Dalam pernyataan bersama mereka bersumpah untuk berdiri bersama melawan perang agresi Rusia yang ilegal, tidak dapat dibenarkan, dan tidak beralasan terhadap Ukraina.

"Hari ini kami mengambil langkah-langkah baru untuk memastikan bahwa agresi ilegal Rusia terhadap negara berdaulat Ukraina gagal. Kami memperbarui komitmen kami untuk memberikan dukungan finansial, kemanusiaan, militer, dan diplomatik yang dibutuhkan Ukraina selama diperlukan," isi pernyataan bersama yang dikutip dari TASS.

“Rusia memulai perang ini dan dapat mengakhiri perang ini,” kata mereka.

Bergabungnya Zelensky dalam pertemuan tersebut pada Minggu, dikonfirmasi langsung oleh Sekretaris Dewan Keamanan dan Pertahanan Nasional Ukraina di televisi.

“Kami yakin bahwa presiden kami akan berada di tempat yang dibutuhkan Ukraina, di belahan dunia mana pun, untuk menyelesaikan masalah stabilitas negara kami,” kata Danilov.

“Akan ada hal-hal yang sangat penting diputuskan di sana, jadi kehadiran fisik adalah hal yang krusial untuk membela kepentingan kami," tutupnya. 

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya