Berita

Presiden Joko Widodo dan Surya Paloh/Net

Politik

Pencapresan Anies Terpengaruh, Nasdem Harus Oposan

JUMAT, 19 MEI 2023 | 11:39 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Partai Nasdem dituntut oposan dengan pemerintahan Presiden Joko Widodo, pasca Johnny G Plate ditetapkan sebagai tersangka dugaan korupsi oleh Kejaksaan Agung.

Direktur Political and Public Policy Studies (P3S), Jerry Massie, menilai, kasus yang menjerat elite Nasdem itu bakal berdampak pada rencana Nasdem memenangkan Anies Baswedan sebagai Capres.

“Jadi, Nasdem harus mundur dari koalisi Jokowi, karena jelas mengganggu pencapresan Anies,” kata Jerry kepada Kantor Berita Politik RMOL, Jumat (19/5).


Dia juga berpendapat, posisi Johnny G Plate dalam struktur DPP Nasdem sangat strategis, sehingga, kasus hukum yang menjerat Menkominfo nonaktif itu mengganggu fokus Nasdem.

“Kalau dia (Johnny G Plate) anggota biasa mungkin pengaruhnya tidak besar,” tuturnya.

Doktor komunikasi politik lulusan America Global University itu pun menyarankan Nasdem keluar dari kabinet Jokowi, saat ini.

Apalagi, ia mendapati pernyataan Ketua Umum Nasdem, Surya Paloh, yang tak memungkiri adanya intervensi politik dalam kasus dugaan korupsi Johnny G  Plate.

“Tetap ada unsur politis di balik penetapan tersangka Johnny G Plate. Apalagi memasuki masa Pilpres, setiap kekuatan akan mencari celah untuk meruntuhkan lawan politiknya,” demikian Jerry menambahkan.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya