Berita

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)/Net

Politik

AHY Pastikan Koalisi Tak Goyang Usai Penetapan Johnny Plate Tersangka Korupsi

JUMAT, 19 MEI 2023 | 01:58 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) memastikan koalisi perubahan tidak akan goyang usai ditetapkannya Sekjen Nasdem Johnny Plate sebagai tersangka kasus dugaan korupsi proyek BTS 4G di Kominfo.

"Tentunya kami, Partai Demokrat bersama dengan dua partai lain yaitu Nasdem dan PKS, juga tetap teguh pada semangat membangun koalisi perubahan," kata AHY di sela acara Halal Bihalal MUI di kawasan Jakarta Selatan, Kamis (18/5).

Justru, AHY mengklaim, dengan penetapan Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) itu sebagai tersangka dugaan korupsi justru membuat koalisinya semakin solid. Sebab, kata AHY, baik Demokrat, Nasdem, dan PKS harus tetap menjaga kekuatan untuk berkomitmen membangun koalisi, apapun ujiannya.


"Jadi ini tidak mempengaruhi semangat, tidak mempengaruhi soliditas, bahkan saya bisa merasakan setelah situasi ini insya Allah makin solid, insya Allah makin memiliki kekuatan untuk sama sama kita bisa menghadirkan gerakan perubahan," katanya.

Meskipun koalisi tetap berjalan, AHY menegaskan bahwa partainya akan menghormati semua proses hukum yang akan dijalani Johnny G Plate.

"Namun demikian sekali lagi, ini adalah sebuah proses yang harus kita hormati bersama," katanya.


Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sultan Usul Hanya Gubernur Dipilih DPRD

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:08

Menlu Serukan ASEAN Kembali ke Tujuan Awal Pembentukan

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:03

Eks Bupati Dendi Ramadhona dan Barbuk Korupsi SPAM Diserahkan ke Jaksa

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:00

Hakim Ad Hoc: Pengadil Juga Butuh Keadilan

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:59

Mens Rea Pandji: Kebebasan Bicara Bukan Berarti Kebal Hukum

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:50

Pemblokiran Grok Harus Diikuti Pengawasan Ketat Aplikasi AI

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:37

Alasan Pandji Pragiwaksono Tak Bisa Dijerat Pidana

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:31

Korupsi Aluminium Inalum, Giliran Dirut PT PASU Masuk Penjara

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27

Raja Juli Tunggu Restu Prabowo Beberkan Hasil Penyelidikan ke Publik

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27

Hakim Ad Hoc Ternyata Sudah 13 Tahun Tak Ada Gaji Pokok

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:23

Selengkapnya