Berita

Datuk Seri Prabowo Subianto/RMOL

Politik

Datuk Seri Prabowo Subianto: Kalau ke Malaysia seperti Pulang Kampung

KAMIS, 18 MEI 2023 | 21:08 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menganggap Malaysia dan Indonesia merupakan dua negara serumpun yang memiliki tali persaudaraan kuat.

Pernyataan itu disampaikan saat berpidato pada forum Silaturahmi dan Tausyiah Kebangsaan yang digelar Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI), di Masjid Istiqlal, Jakarta, Kamis (18/5).

"Indonesia dan Malaysia sebenarnya saudara serumpun," kata Prabowo.

Hadir pada acara itu, Presiden Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI), Tun Sri Setia H Mohammad Ali bin Mohammad Rustam.

Ketua Umum Partai Gerindra itu lalu menceritakan masa kecilnya hingga remaja selalu di luar negeri, seperti Malaysia, Hongkong, Singapura, hingga Inggris.

Bahkan ia sempat menempuh pendidikan di Victoria Institution, Kuala Lumpur, Malaysia.

"Bagi saya, Malaysia itu kampung halaman kedua. Kalau saya ke Malaysia itu rasanya seperti pulang kampung," jelas Prabowo.

Karena kedekatan itu, Prabowo pun mendapat gelar kehormatan dari Tun Sri Setia H Mohammad Ali bin Mohammad Rustam.

“Terima kasih, saya diberi kehormatan, diberi gelar oleh Tun Sri Setia Pak Haji Ali Rustam, yang kalau di Indonesia bisa dikatakan sebagai gubernur dari Malaka, hanya kalau khusus Malaka gubernurnya bukan hasil Pilkada,” katanya.


Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji!

Senin, 06 Mei 2024 | 05:37

Samani-Belinda Optimis Menang di Pilkada Kudus

Senin, 06 Mei 2024 | 05:21

PKB Kota Probolinggo cuma Buka Pendaftaran Wawalkot

Senin, 06 Mei 2024 | 05:17

Golkar-PDIP Buka Peluang Koalisi di Pilgub Jabar

Senin, 06 Mei 2024 | 04:34

Heboh Polisi Razia Kosmetik Siswi SMP, Ini Klarifikasinya

Senin, 06 Mei 2024 | 04:30

Sebagian Wilayah Jakarta Diperkirakan Hujan Ringan

Senin, 06 Mei 2024 | 03:33

Melly Goeslaw Tetarik Maju Pilwalkot Bandung

Senin, 06 Mei 2024 | 03:30

Mayat Perempuan Tersangkut di Bebatuan Sungai Air Manna

Senin, 06 Mei 2024 | 03:04

2 Remaja Resmi Tersangka Tawuran Maut di Bandar Lampung

Senin, 06 Mei 2024 | 02:55

Aspirasi Tak Diakomodir, Relawan Prabowo Jangan Ngambek

Senin, 06 Mei 2024 | 02:14

Selengkapnya