Berita

Presiden Palestina, Mahmoud Abbas berbicara dalam sebuah acara untuk memperingati peringatan 75 tahun Nakba di markas besar PBB di New York pada Senin, 15 Mei 2023/Net

Dunia

Hari Nakba ke-75, Palestina Desak PBB Tangguhkan Keanggotaan Israel

SELASA, 16 MEI 2023 | 19:55 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Keanggotaan Israel di PBB dinilai telah menghalangi implementasi resolusi dan hukum internasional untuk kebebasan rakyat Palestina.

Oleh sebab itu, Presiden Palestina Mahmoud Abbas mendesak dukungan internasional untuk menaangguhkan keanggotaan Israel di PBB.

Ia menyerukan hal tersebut di sebuah acara PBB yang diadakan untuk memperingati 75 tahun Nakba atau Malapetaka di markas besar New York pada Senin (15/5).

"Kami menuntut hari ini, secara resmi, sesuai dengan hukum internasional dan resolusi internasional, untuk memastikan bahwa Israel menghormati resolusi ini, atau menangguhkan keanggotaan Israel di PBB," tegasnya, seperti dimuat Yeni Safak.

Pemimpin Palestina itu menyebut PBB telah mengadopsi ratusan resolusi tentang rakyat Palestina sejak 1947, tetapi sejauh ini tidak ada satu pun resolusi yang diterapkan.

Dia juga menuduh AS dan Inggris hanya diam saat Israel membangun pemukiman ilegal di tanah Palestina.

"Inggris dan Amerika Serikat secara khusus memikul tanggung jawab atas Nakba rakyat Palestina, karena mereka mereka memutuskan untuk mendirikan dan menanam entitas lain di tanah air bersejarah kami untuk tujuan kolonial mereka sendiri, " kata Abbas.

Dalam kesempatan tersebut, Abbas tidak henti-hentinya menyerukan tanggung jawab masyarakat internasional untuk melindungi Palestina.

"Kami menjadi sasaran kekerasan setiap hari. Kami mengeluh setiap hari. Kami menyerukan kepada Anda setiap hari, tolong lindungi kami, tolong lindungi kami," ujarnya.

Nakba merupakan hari untuk memperingati sebuah peristiwa pengusiran ratusan ribu warga Palestina dari rumah dan tanah mereka pada tahun 1948 setelah Israel berdiri.

Populer

Inilah 3 Kandidat Kepala Badan Penerimaan Negara

Jumat, 02 Agustus 2024 | 16:13

Identitas Tersangka Korupsi Rp3,451 Triliun: Enam Petinggi LPEI, Satu Swasta

Kamis, 01 Agustus 2024 | 10:11

GMPH Desak KPK Usut Dugaan Penyalahgunaan Kekuasaan Cak Imin

Senin, 29 Juli 2024 | 12:54

60 Pegawai Main Judol, Pimpinan KPK: Cuma Iseng

Jumat, 02 Agustus 2024 | 08:23

Edi Slamet Irianto, Kandidat Kepala BPN Berjuluk Hand of Midas

Sabtu, 03 Agustus 2024 | 11:32

Putra Putri TNI-Polri Minta Polisi Tangkap Alvin Lim

Sabtu, 03 Agustus 2024 | 02:24

Ramalan Rocky Gerung: 30 Hari ke Depan Krisis Beras Berubah Jadi Krisis Sosial

Jumat, 02 Agustus 2024 | 22:43

UPDATE

Ditenagai Chipset Dimensity 6300, Infinix Hadirkan Note 40X 5G

Kamis, 08 Agustus 2024 | 09:56

Golput di Jakarta Kemungkinan Melonjak Drastis

Kamis, 08 Agustus 2024 | 09:54

Bawaslu Minta Daerah Pilkada dengan Kerawanan Rendah Tetap Waspada

Kamis, 08 Agustus 2024 | 09:43

OKI Sebut Israel Pembunuh Haniyeh, Minta PBB Bertindak

Kamis, 08 Agustus 2024 | 09:43

Jusuf Hamka Harus Siap Menerima Kenyataan Gagal

Kamis, 08 Agustus 2024 | 09:33

Mesir Perintahkan Maskapai Penerbangan Hindari Iran

Kamis, 08 Agustus 2024 | 09:29

Elon Musk Tuding Kamala Harris Penganut Paham Komunis

Kamis, 08 Agustus 2024 | 09:29

Sohibul Iman Potensi Dampingi Ridwan Kamil

Kamis, 08 Agustus 2024 | 09:19

Cadangan AS Melemah, Harga Minyak Dunia Naik 2 Persen

Kamis, 08 Agustus 2024 | 09:18

Skandal Demurrage Impor, Bapanas-Bulog Gagal Wujudkan Ketahanan Pangan

Kamis, 08 Agustus 2024 | 09:06

Selengkapnya