Berita

Potret Presiden Belarusia Aleksander Lukashenko, saat mengunjungi Moskow untuk memperingati Hari Kemenangan Soviet pada 8 Mei 2023/Net

Dunia

Seminggu Tak Terlihat, Lukashenko Dicurigai Sakit Parah

SENIN, 15 MEI 2023 | 22:50 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Sepekan terakhir, Presiden Belarusia Aleksander Lukashenko dilaporkan tidak terlihat dalam beberapa pertemuan penting yang digelar di ibu kota Minsk. Hal itu membuat spekulasi tentang kondisi kesehatan Lukashenko yang memburuk, semakin mencuat.

Mengutip The Jerusalem Post pada Senin (15/5), Lukahsenko tidak terlihat selama lima hari, yakni sejak Selasa (8/5) saat dirinya secara mendadak terbang kembali ke Belarusia dan tidak mengikuti secara penuh acara peringatan di Moskow.

Pada Minggu (14/5), Lukashenko juga dilaporkan tidak memimpin acara untuk memperingati hari jadi masa kepresidenannya yang panjang di Minsk.

Terkait dengan kejadian di Moskow, Publikasi online Rusia, Podyom, mengutip seorang anggota senior majelis rendah parlemen Duma, Konstantin Zatulin, mengatakan bahwa Lukashenko baru saja jatuh sakit dan mungkin butuh istirahat.

Harian Rusia Kommersant juga menerbitkan cerita tentang kesehatan Lukashenko, mengutip media Zatulin dan oposisi Belarusia.

Laporan itu menduga Lukashenko sakit parah, karena dalam sebuah foto, nampak dirinya menggunakan kateter IV yang terpasang di lengannya.

Kendati demikian, Kremlin menyangkal bahwa Lukashenko sakit, karena tidak ada pengumuman resmi dari Minsk tentang kondisi kesehatan Presiden Belarusia tersebut.

Lukashenko telah memimpin Belarusia sejak 1994. Selama pemilu 2020, ia telah memberlakukan tindakan represi kepada kritikus dan lawan politiknya.

Melalui pengadilan, Lukashenko menjatuhkan hukuman penjara yang lama pada lawan, dan para aktivis yang melarikan diri dari negara itu secara massal.

Kesuksesannya sebagai pemimpin Belarusia, disinyalir karena Lukashenko mendapat dukungan dari pemimpin Kremlin Vladimir Putin.

Karena kedekatan tersebut, Lukashenko mengizinkan wilayah negaranya digunakan sebagai bagian dari invasi Rusia ke Ukraina.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya