Berita

Dua pesepeda asal Maroko, Abderrahmane Serhani dan Driss Fatihi, yang diculik oleh kelompok bersenjata tak dikenal di Burkina Faso/Net

Dunia

Diculik Kelompok Bersenjata di Burkina Faso, Dua Pesepeda Asal Maroko Berhasil Dibebaskan

SENIN, 15 MEI 2023 | 16:03 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Dua pengendara sepeda asal Maroko akhirnya dapat bebas setelah hilang sejak akhir Maret lalu, dan belakangan diketahui mereka diculik oleh kelompok bersenjata tak dikenal di Burkina Faso.

Keduanya adalah Abderrahmane Serhani, seorang pensiunan guru berusia 65 tahun, dan Driss Fatihi, seorang penjaga toko berusia 37 tahun.

Mereka telah meninggalkan Maroko pada 19 Januari untuk bersepeda. Mereka melintasi titik perbatasan Maroko di selatan, El Guerguerat, dan menuju ke Mauritania.


Dalam salah satu postingan Facebook terakhir mereka tertanggal 29 Maret, mereka mengatakan sedang menuju ke Burkina Faso dan itu terakhir kali mereka memberi kabar tentang tur bersepeda mereka.

Menurut keterangan yang diterima redaksi pada Senin (15/5), keduanya diculik pada 1 April di perbatasan Burkina Faso dengan Nigeria.

Sehari setelah penculikan dua pesepeda, Asosiasi Sepeda Turing Souss Massa Maroko telah meluncurkan peringatan melalui jejaring sosial untuk melaporkan hilangnya dan mengingatkan pihak berwajib.

Segera setelah mendapat informasi penculikan ini, dinas keamanan Maroko mengerahkan sumber daya utama untuk bekerja sama erat dengan dinas Nigeria demi menemukan mereka.

Dibutuhkan waktu empat pekan hingga akhirnya otoritas menemukan tempat penyekapan kedua orang Maroko tersebut. Hingga akhirnya kedua warga Maroko tersebut berhasil dibebaskan pada Sabtu (13/5).

Sumber-sumber terkait mengatakan keduanya dalam kondisi aman dan sehat. Setelah dibebaskan, mereka dibawa ke rumah sakit untuk pemeriksaan medis sebelum dipulangkan ke Maroko.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya