Berita

Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani menyerahkan formulir pendaftaran bacaleg ke Ketua KPU RI Hasyim Asyari/Ist

Politik

Termasuk Dedi Mulyadi, Muzani Daftarkan Sederet Nama Artis Sebagai Caleg Gerindra ke KPU RI

SABTU, 13 MEI 2023 | 19:37 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Sederet nama beken masuk dalam daftar 580 bakal calon legislatif (Bacaleg) DPR RI Partai Gerindra yang didaftarkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI.

Penyerahan berkas pendaftaran, dipimpin oleh Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani beserta jajaran. Di antaranya, Waketum Sugiono, Budi Djiwandono, Tomy Djiwandono, Rahayu Saraswati, Ketua DPP Himatul Aliyah, Prasetyo Hadi dan lainnya.

"Prabowo Subianto sebagai Ketua Umum menugaskan kami untuk menyerahkan nama dan dokumen caleg DPR RI Gerindra untuk didaftarkan di KPU hari ini," kata Muzani di Kantor KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (13/2).

Muzani menyampaikan, sederet artis papan atas seperti Melly Goeslaw, Ahmad Dhani, Taufik Hidayat, Ari Sihasale, Derry Drajad, didaftarkan sebagai bacaleg pada hari ini.

Kejutan juga diberikan Partai Gerindra saat mendaftar di KPU. Tepatnya, kata Muzani, ketika mantan ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat Dedi Mulyadi yang memilih bergabung dengan Partai Gerindra.

"Yang baru saja menyatakan gabung bersama kami ada Kang Dedi Mulyadi juga didaftarkan," katanya.

Wakil Ketua MPR RI ini juga menyampaikan, Pemilu 2024 adalah proses demokrasi dalam upaya meyakinkan rakyat untuk memilih partai dan wakilnya di parlemen.

"Karena itu kami berharap kampanye dalam hal meyakinkan pemilih dan rakyat adalah kampanye yang sehat, kampanye yang tetap menjunjung tinggi persahabatan, persatuan, kerukunan, dan kebersamaan," pungkasnya.

Populer

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Usia Pensiun TNI Bakal Diperpanjang, Ketum PEPABRI: Kalau 58 Tahun Kan Masih Lucu-Lucunya

Senin, 10 Maret 2025 | 19:58

UPDATE

Budi Arie Setiadi Ketar-ketir Gegara Dugaan Korupsi PDNS

Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:35

Dugaan Korupsi PDNS Kominfo Diusut

Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:28

Kader Gerindra Ajak Warga Manfaatkan Mudik Gratis

Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:10

Penerima Bansos Minimal 10 Tahun Ber-KTP Jakarta

Sabtu, 15 Maret 2025 | 00:43

Ini Perjalanan Kasus Korupsi Abdul Ghani Kasuba

Sabtu, 15 Maret 2025 | 00:23

Mantan Gubernur Malut Abdul Ghani Kasuba Meninggal Dunia

Sabtu, 15 Maret 2025 | 00:02

Menko Airlangga Luncurkan Program Belanja di Indonesia Aja

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:43

Jokowi Bisa Bernasib Sama seperti Duterte

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:27

Sosok Brigjen Eko Hadi, Reserse yang Dipercaya Jabat Dirtipid Narkoba Bareskrim

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:01

Tak Ada Operasi Yustisi Pendatang di Jakarta Usai Lebaran

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:00

Selengkapnya