Berita

Pengurus Partai Aceh usai mendaftar bacaleg ke KIP Aceh/RMOLAceh.

Nusantara

Partai Aceh Daftarkan 92 Bacaleg DPRA, 50 di Antaranya Lulusan SMA

JUMAT, 12 MEI 2023 | 04:37 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Bakal calon anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Aceh dari Partai Aceh (PA) didominasi lulusan SMA. Jumlahnya 50 orang dari total 92 bacaleg.
 
“Ada beberapa hal baru di PA, kami mendaftarkan empat orang sarjana strata 3 atau doktor. Kemudian sembilan orang S2, 29 orang S1, dan SMA sederajat sekitar 50 orang,” ujar Jurubicara PA, Nurzahri, di KIP Aceh, dikutip Kantor Berita RMOLAceh, Kamis (11/5).

Dia menjelaskan, pihaknya ingin menghilangkan pandangan dan persepsi bahwa caleg Partai Aceh lulusan paket C. Oleh karena itu, PA ingin membuktikan melalui segala aspek personal para caleg tersebut.

“Kami ingin membuktikan di sini dari aspek pendidikan, kapabilitas, kami mempunyai kompetensi yang lebih dari partai lainnya,” sebut dia.

Nurzahri menambahkan, ada sejumlah wajah baru juga ikut berpartisipasi pada Pileg 2024 mendatang. Mereka itu adalah bekas bupati/walikota dan bupati aktif yang akan maju sebagai caleg DPR Aceh.

“Dari incumbent ada 16 orang, prioritas utama dari incumbent dari 18 orang. Tetapi ada dua orang yang tidak melanjutkan karier politik,” tutup Nurzahri.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Pengukuhan Petugas Haji

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:04

Chili Siap Jadi Mitra Ekonomi Strategis Indonesia di Amerika Selatan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:02

Basri Baco: Sekolah Gratis Bisa Jadi Kado Indah Heru Budi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:42

Pemprov DKI Tak Ingin Polusi Udara Buruk 2023 Terulang

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:24

Catat, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 9-10 Mei

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:22

BMKG Prediksi Juni Puncak Musim Kemarau di Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:27

Patuhi Telegram Kabareskrim, Rio Reifan Tak akan Direhabilitasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:05

Airlangga dan Menteri Ekonomi Jepang Sepakat Jalankan 3 Proyek Prioritas Transisi Energi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:00

Zaki Tolak Bocorkan soal Koalisi Pilkada Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:35

Bertemu Wakil PM Belanda, Airlangga Bicara soal Kerja Sama Giant Sea Wall

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:22

Selengkapnya