Berita

Kegiatan sosilisasi dan deteksi dini pencegahan penggunaan narkoba oleh Forum Pemuda Betawi (FPB)/Ist

Nusantara

Selamatkan Generasi Muda dari Narkoba, FPB Gelar Sosialisasi dan Deteksi Dini

SELASA, 09 MEI 2023 | 20:30 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Maraknya peredaran narkoba belakangan ini, harus menjadi perhatian bersama. Terutama, dalam mencegah peredaran pada kalangan pelajar.

Kepedulian akan pencegahan itu, menjadi salah satu konsen Forum Pemuda Betawi (FPB) bekerjasama dengan BNN dan Dinas Pendidikan DKI Jakarta, untuk mengelar kegiatan sosilisasi dan deteksi dini pencegahan penggunaan narkoba untuk kalangan pelajar.

Ketua Umum FPB Geraldi Aria Bangsawan mengatakan, sengaja menggelar kegiatan ini dengan tujuan menjalankan visi misi organisasi, yang di antaranya adalah Membangun pemuda Jakarta yang cerdas dan punya daya saing.

“Salah satu visi misi FPB adalah membangun pemuda Jakarta yang cerdas dan punya daya saing. Para pelajar SMA selaku generasi penerus Bangsa menjadi bagian dari pemuda yang dimaksud," ujar Geraldi, dalam keterangan tertulis, Selasa (5/9).

Dijelaskan Bendahara Umum FPB Lindsey Afsari Puteri, Indonesia akan mendapatkan bonus demografi, di mana populasi akan didominasi usia muda.

"Jangan sampai bonus ini menjadi petaka jika anak mudanya terpapar pengaruh buruk narkoba," katanya.

Mengingat, kata dia, berdasarkan data Indonesia Drugs Report 2022 Pusat Penelitian Data dan Informasi BNN, pada 2019, prevalensinya sebesar 1,80 persen. Lalu 2021 sekitar 1,95 persen atau naik 0,15 persen.

Total dari rentang usia 15-64 tahun, ada sekitar 4,8 juta penduduk desa dan kota pernah memakai narkoba sepanjang 2022-2023, dan 600.000-1,2 juta penggunanya ada di Jakarta, mayoritas usia muda.

“Data tersebut tentu sangat memprihatinkan. Sebagai aktivis perempuan saya secara pribadi punya tanggung jawab moral atas kondisi ini," tuturnya.

"Kita harus memastikan para pelajar bisa bertumbuh kembang menjadi generasi unggul yang sehat jasmani rohani, berakhlak serta berbudaya, jangan sampai terjerumus dalam pusaran penyalahgunaan narkoba,” pungkasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tekuk Fiorentina 2-1, Napoli Tak Biarkan Inter Tenang

Senin, 10 Maret 2025 | 01:21

Polda Jateng Tegas Larang Petasan Sepanjang Ramadan

Senin, 10 Maret 2025 | 00:59

Kluivert Tiba di Jakarta Ditemani Mantan Pemain Man United

Senin, 10 Maret 2025 | 00:41

Cegah Bencana Seperti di Jabotabek, Menteri ATR/BPN Evaluasi Tata Ruang di Jatim

Senin, 10 Maret 2025 | 00:25

Asiang Versus JACCS MPM Finance, Peneliti IPD-LP Yakin Hakim MA Lebih Adil

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:58

Beri Bantuan untuk Korban Banjir di Candulan, Okta Kumala Dewi Berharap Ada Solusi Jangka Panjang

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:41

PSU Empat Lawang Diikuti Dua Paslon, Pencoblosan pada 19 April 2025

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:20

Update Banjir dan Longsor Sukabumi: 5 Orang Wafat, 4 Orang Hilang

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:44

Menanti Keberanian Kejagung Bongkar Biang Kerok Korupsi Migas

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:30

PTPN IV PalmCo Siapkan 23 Bus untuk Mudik di Sumatera dan Kalimantan

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:18

Selengkapnya