Berita

Suasana ruang sidang vonis Teddy Minahasa/RMOL

Hukum

Sidang Vonis Teddy Minahasa Disesaki Wartawan dan Pengunjung

SELASA, 09 MEI 2023 | 10:44 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Suasana ruang sidang Kusumah Atmadja di Pengadilan Negeri Jakarta Barat penuh sesak oleh para wartawan dan pengunjung. Mereka hadir untuk menyaksikan sidang vonis Irjen Teddy Minahasa terkait kasus dugaan peredaran narkoba jenis sabu.

Pantauan Kantor Berita Politik RMOL ruang sidang sudah penuh sebelum majelis hakim tiba sekitar pukul 09.30 WIB.

Karena penuh, dua pintu utama ruang sidang dibuka untuk akses keluar dan masuk pengunjung sidang serta para wartawan.


Sementara itu, Teddy Minahasa terlihat duduk sendiri di depan majelis hakim dengan didampingi tim kuasa hukum, yakni Hotman Paris dan rekannya di sebelah kanan, serta Jaksa Penuntut Umum di sebelah kiri.

Dalam sidang vonis kali ini Teddy kembali mengenakan kemeja batik lengan panjangnya. Ini berbeda dengan para terdakwa lainnya yang mengenakan kemeja putih saat menjalani persidangan.

Saat berita ini dinaikkan, majelis hakim masih membacakan risalah atau kronologis awal mula pengungkapan kasus.

Sebelumnya, jaksa penuntut umum menuntut mantan Kapolda Sumatera Barat itu dengan hukuman mati. Teddy dinilai terbukti secara tanpa hak menawarkan untuk dijual, menerima, menjadi perantara, dalam jual beli dan menyerahkan narkotika golongan 1 bukan tanaman yang beratnya lebih dari 5 gram.

Atas dasar itu Teddy Minahasa dinyatakan melanggar Pasal 114 ayat 2 Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika jo Pasal 55 ayat 1 ke 1 KUHP.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya