Berita

Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh/Repro

Politik

Koalisi Perubahan Terus Digoyang, Surya Paloh: Dari Gelas ke Bibir Banyak Hal yang Akan Terjadi

SELASA, 09 MEI 2023 | 02:30 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) yang digagas Nasdem, Demokrat, dan PKS hingga saat ini masih solid. Meskipun, ada pihak-pihak yang mencoba menggoyang keutuhan KPP menuju 2024.

“Mudah-mudahan (solid),” harap Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh, saat berbincang di program stasiun televisi swasta nasional bertajuk “Salah Nasdem Apa?”, Senin malam (8/5).

Surya Paloh pun menanggapi santai adanya upaya-upaya menggoyang soliditas KPP menjelang Pemilu 2024. Sebab, dinamika politik masih cenderung cair, sehingga segala kemungkinan masih sangat mungkin bisa terjadi.  

“Karena potensi menggoyang itu ada saja setiap saat. Saya selalu menyatakan, perubahan itu sama dengan apa yang dikatakan oleh pepatah kuno dari Inggris sana, 'dari gelas ke bibir banyak hal yang akan terjadi',” tuturnya.

Atas dasar itu, ia tak merasa terganggu dengan pandangan miring terhadap KPP.

“Ada yang mengatakan koalisi ini relatif cukup memadai, ada yang bilang cukup kuat, ada yang mengatakan tidak ada arti apa-apa. Saya pikir tiga-tiganya benar,” pungkasnya.

Populer

Politikus Demokrat Usul Legalisasi Judol Buat Tambah Uang Negara

Senin, 17 Juni 2024 | 18:58

Pengamat: Kembalikan Citra, Hery Gunardi Pantas Dicopot Jadi Dirut BSI

Sabtu, 22 Juni 2024 | 19:46

Preview Belgia Vs Slovakia: Hati-hati Pancingan Emosi

Senin, 17 Juni 2024 | 16:59

Bermain Imbang Tanpa Gol, Laga Prancis Vs Belanda Diwarnai Kontroversi

Sabtu, 22 Juni 2024 | 04:09

Bey Ingatkan Gen Z Tak Jadikan Lansia Tulang Punggung Keluarga

Kamis, 20 Juni 2024 | 06:00

Bey Perintahkan Pemkot Bandung Pulihkan Sungai Citarum

Kamis, 20 Juni 2024 | 03:00

Bey Machmudin Ingatkan Warga Jangan Coba-coba Mengakali PPDB

Selasa, 25 Juni 2024 | 03:45

UPDATE

Kader PKS yang Dilantik Dewan Harus jadi Kepanjangan Tangan Partai

Kamis, 27 Juni 2024 | 18:04

Peretasan PDN Imbas Pembuatannya Dikerjakan Swasta

Kamis, 27 Juni 2024 | 17:50

PAN Tidak Setuju Pansus Haji

Kamis, 27 Juni 2024 | 17:44

Pimpinan MPR sebut Amandemen Bukan soal Pilpres

Kamis, 27 Juni 2024 | 17:41

Nihil Serangan Teroris, BNPT Dapat Jempol dari DPR

Kamis, 27 Juni 2024 | 17:20

DK PWI: Tidak Ada Korupsi di PWI

Kamis, 27 Juni 2024 | 17:00

Kemendagri Pinjamkan Kantor ke KPU dan Bawaslu Daerah Selama Pilkada 2024

Kamis, 27 Juni 2024 | 17:00

KPK Ungkap Pengadaan Lahan di Rorotan Selisih Harga Rp400 M

Kamis, 27 Juni 2024 | 17:00

Anak Angkat Prabowo Masuk Daftar Usulan Gerindra jadi Cawagub Aceh

Kamis, 27 Juni 2024 | 16:46

Politikus PAN Terancam Sanksi jika Terlibat Judi Online

Kamis, 27 Juni 2024 | 16:40

Selengkapnya