Berita

Ketua DPW Perindo Sumatera Utara Rudi Zulham Hasibuan memberikan keterangan pers bersama Pahala Sitorus/RMOLSumut

Politik

Bekas Wakil Ketua Golkar Sumut Pilih Nyaleg bersama Perindo

SELASA, 09 MEI 2023 | 01:43 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Partai Perindo Sumatera Utara kembali menjadi pelabuhan politikus senior di Sumatera Utara jelang Pemilu 2024.

Kali ini, politikus yang bergabung dengan partai besutan Hary Tanoesoedibjo tersebut adalah Pahala Sitorus.

Pahala Sitorus merupakan mantan anggota DPRD Kota Tebing Tinggi periode 2004-2019 dari Fraksi Golkar. Sebelum pindah ke Perindo, ia juga tercatat sebagai Wakil Ketua DPD Golkar Sumatera Utara.

Bergabungnya Pahala ke Partai Perindo ditandai dengan kedatangannya ke Kantor DPW Perindo Sumatera Utara di Jalan Cut Nyak Dhien, Medan, Senin (8/5).

Ia diterima oleh Ketua DPW Perindo Sumatera Utara, Rudi Zulham Hasibuan, didampingi Sekretaris Donna Yulietta Siagian dan sejumlah pengurus DPW Perindo lainnya. Seperti Iskandar, Joko Sukardi, Lince Nainggolan, Ketua DPD Perindo Serdang Bedagai, Edi Harahap, dan Ketua DPD Perindo Tebingtinggi Erwin Harahap.

“Kami sangat bersyukur banyak tokoh yang bergabung dengan Perindo. Tentunya ini akan menjadi magnet bagi partai kami untuk mencapai target satu fraksi di DPRD Sumut,” kata Rudi Zulham Hasibuan, dikutip Kantor Berita RMOLSumut.

Rudi Zulham menambahkan, Pahala Sitorus akan mereka usung untuk menjadi bakal calon legislatif (bacaleg) Dapil Sumut IV untuk DPRD Provinsi Sumatera Utara tahun 2024 mendatang. Tidak hanya itu, ia juga langsung dipercaya menjadi Wakil Ketua DPW Perindo Sumut Bidang Kajian Strategis serta Korwil Wilayah IV.

“Beliau kita daftarkan menjadi bacaleg dari daerah pemilihan IV yang meliputi Serdang Bedagai dan Tebing Tinggi,” terangnya.

Sementara itu, Pahala Sitorus mengatakan, dirinya pindah dari Golkar untuk mengabdikan diri di Partai Perindo. Menurutnya, 24 tahun berkarier politik di Golkar sudah cukup untuk membuatnya untuk berlabuh di partai yang baru.

“Jadi saya pindahnya bukan karena apa-apa, tapi karena saya ingin mencoba suasana baru,” ungkapnya.

Sejumlah nama politisi senior tercatat bergabung dengan Perindo beberapa waktu belakangan ini. Sebelum Pahala Sitorus, ada nama T Erry Nuradi, Juliski Situmorang, dan beberapa politisi lainnya yang memilih bergabung dengan Perindo.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya