Berita

Petugas di lokasi penembakan di Allen Premium Outlets di Allen, Texas pada 6 Mei 2023/Net

Dunia

Tewaskan Sembilan Orang, Motif Penembakan di Mall Texas Masih Misterius

SENIN, 08 MEI 2023 | 06:20 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Pihak berwenang terus menyelidiki kasus penembakan massal di sebuah mal di utara Dallas, Texas, yang hingga kini jumlah korban tewas bertambah menjadi sembilan orang dan tujuh luka-luka.

Dikutip dari ABC, Minggu (7/5), pejabat Departemen Kepolisian Kota Allen mengatakan tersangka pria bersenjata, yang tewas setelah konfrontasi dengan polisi, termasuk di antara yang tewas di Allen Premium Outlets, tempat peristiwa penembakan terjadi pada Sabtu akhir pekan lalu.

"Sembilan korban luka-luka dilarikan ke rumah sakit. Dua di antaranya akhirnya meninggal saat mendapat perawatan,"  kata para pejabat.

Pihak berwenang mengatakan usia korban yang dirawat di rumah sakit berkisar antara 5 hingga 61 tahun.

"Ini tragedi. Orang-orang akan mencari jawaban," kata Kepala Polisi Kota Allen, Brian Harvey saat konferensi pers.

"Kami menyesal keluarga-keluarga itu mengalami kehilangan," tambahnya dalam pernyataan duka cita.

Polisi masih terus mendalami motif tersangka, yang diidentifikasi sebagai Mauricio Garcia berusia 33 tahun.

Informasi awal yang dikembangkan selama penyelidikan menunjukkan tersangka berada di Angkatan Darat AS pada tahun 2008 dan "dihapus karena masalah kesehatan mental".

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya