Berita

Menteri Sumber Daya Air Suriah, Tammam Raad dan Menteri Energi Iran, Ali Akbar Mehrabian saat berbincang pada Sabtu, 6 Mei 2023 di Damaskus/Net

Dunia

Iran Siap Pulihkan 5 Gigawatt Pembangkit Listrik di Suriah yang Hilang Akibat Perang

MINGGU, 07 MEI 2023 | 14:43 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Iran menyatakan kesiapannya untuk menyediakan dana dan keahlian negaranya untuk memulihkan sekitar 5 gigawatt (GW) kapasitas pembangkit listrik di Suriah.

Hal tersebut disampaikan Menteri Energi Iran, Ali Akbar Mehrabian kepada Menteri Sumber Daya Air Suriah, Tammam Raad pada Sabtu (6/5).

"Iran saat ini sedang mempersiapkan jalur kredit besar kedua untuk mendanai proyek-proyek rekonstruksi, khususnya pembangkit listrik di Suriah," katanya.


Menurut Ali,  Suriah memiliki kapasitas pembangkit listrik sekitar 6,5 GW yang saat ini tidak berfungsi karena dampak perang saudara selama lebih dari satu dekade lalu dengan kelompok militan.

Dimuat Mehr News pada Minggu (7/5), sejauh ini, Teheran dikabarkan telah memperbaiki dua pembangkit listrik tenaga panas di Aleppo dengan total kapasitas 0,48 GW, dan akan segera membuka dua pembangkit listrik baru lainnya yang dibangun oleh perusahaan Iran.

“Hari ini, kami siap menawarkan kapasitas ekonomi dan teknis kami untuk rekonstruksi Suriah,” katanya seperti dikutip dalam pertemuan dengan Raad yang berlangsung di Irak.

Bantuan perbaikan listrik tersebut diluncurkan beberapa hari setelah Presiden Iran Ebrahim Raeisi dan para menterinya menandatangani serangkaian perjanjian kerja sama dengan pejabat pemerintah Suriah di Damaskus, untuk memperluas hubungan perdagangan dan ekonomi antara kedua negara.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya