Berita

Para artis saat konferensi pers Festival Bedhayan 2023/RMOL

Hiburan

Digelar di Ohmmstay Yogyakarta

Festival Bedhayan 2023, Karya Agung Bangsa Indonesia

JUMAT, 05 MEI 2023 | 15:06 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Setelah sempat tertunda akibat merebaknya Pandemi Covid-19, Laskar Indonesia Pusaka kembali menyelenggarakan Festival Bedhayan 2023.

Berkolaborasi dengan Yayasan Swargaloka dan Jaya Suprana School of Performing Arts, Festival Bedhayan III bakal digelar pada 13-14 Mei 2023, di Ohmmstay Yogyakarta.

Festival Bedhayan bertujuan untuk melestarikan dan mengembangkan serta memperkenalkan pusaka kerajaan Jawa zaman dahulu yaitu tari Bedhaya.


"Sebagai pengembangan Tari Bedhoyo yang merakyat, Tari Bedhayan merupakan warisan kebudayaan Nusantara yang memiliki makna tersendiri secara tiada duanya di marcapada ini,"  kata Founder Jaya Suprana School of Performing Arts, Jaya Suprana, melalui keterangan resminya, Jumat (5/5).

Festival akan menghadirkan 12 sanggar tari dan 9 akademisi seni tari dan pengamat budaya keraton. Sedangkan Lokakarya digelar pada 13 Mei 2023, diisi Wahyu Santoso Prabowo, dengan tema "Membedah Bedhaya, Filosofi dan Irama".

Selama Festival Bedhayan berlangsung juga dimeriahkan kehadiran UMKM produk lokal wastra serta aneka jajanan tradisional makanan dan minuman.

Bedhayan berasal dari kata Bedhoyo, merupakan bentuk tarian klasik Jawa yang merupakan salah satu karya agung bangsa Indonesia. Bedhoyo ditarikan secara gemulai dan meditatif, mengandung berbagai makna spiritual.

Bedhoyo pada zaman dahulu hidup dan berkembang di kalangan keraton. Tarian Bedhoyo merupakan hasil inspirasi raja terkait suatu peristiwa tertentu yang disajikan dalam bentuk sangat simbolik.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya