Berita

NATO/Net

Dunia

Hadapi Ancaman China dan Rusia, NATO akan Buka Kantor di Jepang

KAMIS, 04 MEI 2023 | 07:56 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) berencana melebarkan sayapnya dengan membuka kantor penghubung di Jepang. Kantor pertama NATO di Asia ini ditujukan untuk memfasilitasi konsultasi di kawasan Indo-Pasifik.

Rencana pembukaan kantor tersebut diungkap dalam laporan Nikkei Asia pada Rabu (3/5) dengan mengutip pejabat Jepang dan NATO.

Disebutkan, kantor penghubung akan memungkinkan diskusi dengan mitra keamanan NATO, seperti Korea Selatan, Australia dan Selandia Baru, dengan mempertimbangkan tantangan geopolitik dari China dan Rusia.


Menurut Nikke Asia, kantor tersebut akan dibuka di Tokyo pada tahun depan. Adapun rincian mengenai apakah Jepang akan menyediakan ruang atau NATO akan mendanainya sedang dalam negosiasi.

NATO sendiri memiliki kantor penghubung serupa di New York, Wina, Ukraina, dan tempat lain.

Pada Januari tahun ini, Kepala NATO Jens Stoltenberg mengunjungi Jepang dan berjanji kepada Perdana Menteri Fumio Kishida untuk memperkuat hubungan dalam menghadapi tantangan keamanan bersejarah, mengutip invasi Rusia ke Ukraina dan meningkatnya kekuatan militer China.

Jepang dan NATO berusaha untuk memperdalam kerja sama dalam ancaman dunia maya, teknologi yang mengganggu, dan disinformasi, yang bertujuan untuk menandatangani program kemitraan yang disesuaikan secara individual sebelum pertemuan puncak NATO pada bulan Juli mendatang.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Tembok Pertahanan Persib Kunci Sukses Juara Paruh Musim

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:36

Tabur Bunga Dharma Samudera

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:19

Realisasi Investasi DKI Tembus Rp270,9 Triliun Sepanjang 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:59

Pemerintah Tidak Perlu Dibela

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:40

SP3 Eggi Sudjana Banjir Komentar Nyinyir Warganet

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:12

TNI AL Bentuk X Point UMKM Genjot Ekonomi Masyarakat

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:49

Perkara Ijazah Palsu Jokowi jadi Laboratorium Nasional di Bidang Hukum

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:27

Trump Resmikan Dewan Perdamaian Gaza Bergaya Kolonial

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:01

TNI Boleh Urus Terorisme sebagai Kelanjutan Polri

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:45

Politikus PKB Minta Jangan Ada Paranoid soal Pilkada Via DPRD

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:20

Selengkapnya