Berita

Asisten Komisaris Tinggi PBB untuk Pengungsi, Raouf Mazou/Net

Dunia

PBB: Lonjakan Pengungsi Sudan Bisa Capai 815 Ribu Orang

SELASA, 02 MEI 2023 | 18:19 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Konflik militer Sudan yang berkepanjangan disinyalir akan menciptakan lonjakan pengungsi dengan jumlah yang amat luar biasa.

Menurut Asisten Komisaris Tinggi PBB untuk Pengungsi, Raouf Mazou pada Selasa (2/5) mengatakan kemungkinan eksodus pengungsi dari Sudan ke negara tetangga akan bertambah hingga lebih dari 800 ribu orang.

"Badan memperkirakan eksodus pengungsi 815 ribu orang termasuk 580 ribu orang Sudan serta pengungsi asing yang sekarang tinggal di negara itu," kata Mazou, seperti dimuat The Jerusalem Post.


Mazao mengungkap jumlah populasi Sudan saat ini adalah 46 juta orang dan sejak pertempuran meletus pertengahan April lalu, telah ada 73 ribu orang yang melarikan diri ke negara lain seperti ke Chad, Sudan Selatan dan Ethiopia, atau berlayar melintasi Laut Merah ke Arab Saudi dengan perahu evakuasi.

Menurutnya, jumlah itu akan bertambah seiring dengan peningkatan eskalasi militer antara tentara Sudan dan paramiliter Rapid Suppor Force (RSF).

Berdasarkan data Kementerian Kesehatan Sudan, telah ada sekitar 528 korban jiwa dan 4.5999 terluka akibat bentrokan senjata.

Meskipun beberapa kali kesepakatan gencatan senjata tercapai, tetapi serangan udara dan artileri masih menggema di langit-langit Khartoum.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Tembok Pertahanan Persib Kunci Sukses Juara Paruh Musim

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:36

Tabur Bunga Dharma Samudera

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:19

Realisasi Investasi DKI Tembus Rp270,9 Triliun Sepanjang 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:59

Pemerintah Tidak Perlu Dibela

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:40

SP3 Eggi Sudjana Banjir Komentar Nyinyir Warganet

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:12

TNI AL Bentuk X Point UMKM Genjot Ekonomi Masyarakat

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:49

Perkara Ijazah Palsu Jokowi jadi Laboratorium Nasional di Bidang Hukum

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:27

Trump Resmikan Dewan Perdamaian Gaza Bergaya Kolonial

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:01

TNI Boleh Urus Terorisme sebagai Kelanjutan Polri

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:45

Politikus PKB Minta Jangan Ada Paranoid soal Pilkada Via DPRD

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:20

Selengkapnya