Berita

Kahumas KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa/RMOL

Nusantara

44 Ribu Pemudik Tiba di Jakarta di Hari Terakhir Libur Lebaran

SELASA, 02 MEI 2023 | 00:22 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Pemudik telah kembali ke wilayah Jabodetabek dari berbagai daerah sejumlah 44.000 pada hari ini Senin (1/5). Ketimbang hari kemarin, volume pemudik yang balik menurun.

"Jumlah tersebut paling tinggi jika dibandingkan hari lainnya sejak tanggal 24 April 2023 lalu," kata Kahumas KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa dalam keterangan tertulis.

Eva menjelaskan dari jumlah 44.000 penumpang yang tiba di Jabodetabek detail masing-masing 17.000 penumpang turun di Stasiun Pasar Senen, 15.500 penumpang turun di Stasiun Gambir, 4.400 penumpang di Stasiun Bekasi.


Sementeara itu, 4.300 penumpang di Stasiun Jatinegara dan sisanya penumpang turun di Stasiun Jakarta Kota, Cikarang, Karawang dan Cikampek.

Jumlah tersebut mengalami peningkatan hingga 2 kali lipat dari masa normal.

Mereka yang tiba berasal dari sejumlah kota besar diantaranta Yogyakarta, Surabaya, Purwokerto, Kutoarjo, Semarang, Tegal, Solo dan Bandung.

Terkait dengan volume penumpang itu, KAI Daop 1 Jakarta melakukan sejumlah persiapan pada arus balik. Beberapa persiapan itu, diantaranya menambah ketersediaan kursi pada area tunggu penumpang.

Dengan demikian, bagi penumpang yang baru tiba diharapkan menunggu jemputan tidak berdiri dan meletakkan barangnya pada area tertentu yang dapat menggangu arus lalu lalang penumpang lain di stasiun.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya