Berita

Gaya hidup mewah Walikota Pangkalpinang Maulan Aklil dan istrinya bisa berujung pemeriksaan KPK/Net

Hukum

Jika Ditemukan Kejanggalan Harta Kekayaan, KPK Pastikan Panggil Walikota Pangkalpinang Maulan Aklil

SENIN, 01 MEI 2023 | 07:37 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memastikan akan memanggil Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil, untuk diklarifikasi kalau ditemukan kejanggalan dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang diserahkan.

Maulan Aklil menjadi sorotan publik lantaran gaya hidup mewah atau pamer harta di media sosial yang dilakukan istrinya, Monica Haprinda, menjadi viral.

Deputi Bidang Pencegahan dan Monitoring KPK, Pahala Nainggolan mengatakan, saat ini tim Direktorat Pendaftaran dan Pemeriksaan LHKPN sedang melakukan pengecekan terhadap data harta kekayaan Walikota Pangkalpinang itu.

"Sedang dilihat datanya," ujar Pahala kepada Kantor Berita Politik RMOL, Senin (1/5).

Pahala memastikan, jika ditemukan kejanggalan dalam LHKPN Maulan Aklil, KPK akan melakukan pemanggilan untuk diklarifikasi.

"Pasti (diundang untuk diklarifikasi jika ditemukan kejanggalan harta kekayaan)," pungkas Pahala.

Dalam unggahan di akun media sosialnya, Monica diketahui beberapa kali memamerkan kekayaan seperti menjinjing tas mahal dan liburan ke luar negeri. Karena viral, unggahan itu kini dihapus.

Umbar kemewahan Walikota Pangkalpinang itu disayangkan oleh mantan Gubernur Bangka Belitung, Hidayat Arsani. Menurut dia, aksi pamer kekayaan dan hidup mewah Maulan dan istrinya itu tidak sesuai dengan sejarah Kota Pangkalpinang.

“Gaya kehidupan seperti itu tidak sesuai ditampilkan di Pangkalpinang, di mana masih banyak yang susah,” ujar Hidayat kepada wartawan, Jumat (28/4).

Hidayat lantas mengaku heran sekaligus bingung, Walikota Pangkalpinang ini bisa mempertontonkan kehidupan mewah. Padahal, gaji seorang pejabat sekelas Walikota dianggap tidak akan cukup membeli barang-barang branded.

“Kalau mau jujur, berapa sih gaji seorang walikota. Belum lagi di masa kepemimpinannya banyak pengemis di Pangkalpinang. Sejak zaman Walikota Pak Arub hingga Irwansyah tidak ada kita lihat pengemis sebanyak sekarang. Event-event bazar UMKM juga kita terima informasi harus bayar jutaan,” pungkasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tarik Wisatawan Lewat Jelajah Wisata Religi di Jakarta

Minggu, 09 Maret 2025 | 15:07

Arief Poyuono Prediksi PSI Bubar 2029

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:49

Manuver Tak Biasa, Rusia Manfaatkan Jalur Pipa Gas Tua dalam Perang Ukraina

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:43

Jubir Militer Israel Daniel Hagari Gagal Naik Jabatan hingga Dipecat

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:25

Partai Buruh Bakal Gelar Aksi Lima Hari di Pabrik Sritex

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:20

Bertepatan Ramadan, Tom Lembong: Rabu Abu Tahun Ini Ekstra Spesial

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:08

Menteri KP dan Gubernur Jakarta Sambut Sekjen Partai Komunis Vietnam

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:04

Ceramah di Masjid ITB, Anies Ajak Generasi Muda Tetap Kritis

Minggu, 09 Maret 2025 | 13:58

Masyarakat Pesisir Rugi Besar Akibat Kasus Pagar Laut

Minggu, 09 Maret 2025 | 13:40

Kerry Riza Jadi Tumbal Riza Chalid

Minggu, 09 Maret 2025 | 12:58

Selengkapnya