Berita

Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto/Net

Politik

Bahas Pemenangan Ganjar, Megawati akan Bertemu Mardiono di Markas PDIP

SABTU, 29 APRIL 2023 | 04:51 WIB | LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA

Rencana kerjasama politik antara PDI Perjuangan dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) mengarah pada tahapan yang lebih serius. Terbaru, PDIP akan menerima kedatangan Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono dan jajarannya di kantor PDIP.

Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan pihaknya menyambut baik bergabungnya PPP untuk bekerjasama dalam mengusung Ganjar Pranowo sebagai calon presiden.

Kata Hasto, PDIP, menerima rombongan elite PPP pada Minggu (30/4). Pertemuan itu dilakukan untuk membahas dan berdialog lebih dalam secara langsung, khususnya soal pemenangan Ganjar Pranowo dan kerangka sistem presidensial.

"Komunikasi via telpon sudah dilakukan. Minggu akan menjadi kesempatan pertama bertemu dengan Ibu Megawati Soekarnoputri guna meneguhkan kerjasama politik," kata Hasto, Jumat (28/4).

Hasto menambahkan, kedua Partai akan membangun kerjasama politik. Tujuannya, untuk memperkuat sistem presidensial dalam sistem kepartaian yang menempatkan rakyat sebagai pemegang kedaulatan tertinggi.

Bagi Hasto,  rekam jejak PPP memiliki kesesuaian historis dengan PDI Perjuangan. Sebab, kedua partai selama orde Baru menjadi representasi Partai tertindas. Artinya, atas tertindas rezim orde baru itu, terbangun emotional bonding di antara kedua Partai.

"Dalam suatu hubungan yang unik, yang disatukan oleh perasaan senasib sepenanggungan. "Sehingga diyakini kerjasama dengan PPP sangat positif," jelas Hasto.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya