Berita

Menko PMK, Muhadjir Effendy, saat berada di Merauke, Papua Selatan/Ist

Nusantara

Wakili Presiden Resmikan Gedung Keuskupan Merauke, Menko Muhadjir Dorong Gereja jadi Pusat Peradaban

KAMIS, 27 APRIL 2023 | 17:14 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Setelah dinanti-nanti masyarakat, pembangunan Gedung Kantor Keuskupan Agung Merauke, Provinsi Papua Selatan, akhirnya rampung.

Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Muhadjir Effendy, mewakili Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Gedung Kantor Keuskupan Agung Merauke, pada Kamis (27/4).

“Gereja ini harus betul-betul menjadi center of excellence untuk membangun Papua masa depan," kata Menko Muhadjir.

Dukungan sarana dan prasarana kerohanian ini sejalan dengan program prioritas Presiden Jokowi dan Wapres Maruf Amin tentang penguatan sumber daya manusia (SDM) unggul melalui pembangunan infrastruktur keagamaan.   

Dengan beroperasinya gedung baru ini, seluruh umat Katolik yang ada di wilayah Merauke dapat memperoleh pelayanan peribadatan dan administrasi gerejawi.

Menurutnya, pusat-pusat peribadatan, termasuk gereja seyogyanya tidak hanya menjadi tempat ibadah, tetapi juga dapat menjadi pusat kebudayaan.

“Tadi saya lihat, saya intip, anak-anak kecil bermain-main di lingkungan ini. Itulah sebetulnya masa depan Indonesia di tangan mereka. Kalau mereka sejak kecil sudah berada di dalam lingkungan yang bagus, lingkungan gereja, saya yakin mereka akan menjadi jenis-jenis orang yang baik di masa depan,” tutur Menteri Pendidikan dan Kebudayaan pada Kabinet Jokowi periode pertama ini.

Pembangunan gedung Keuskupan Merauke berada di bawah tanggung jawab Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Papua, Direktorat Jenderal Cipta Karya, dan Kementerian PUPR telah selesai 100 persen. Biaya pembangunan gedung Keuskupan Merauke bersumber dari APBN Tahun 2022 senilai Rp23,9 miliar.

Gedung Keuskupan Merauke terdiri dari 2 lantai dengan luas bangunan 1.946 meter persegi dan memiliki luas lahan 3.989,37 meter persegi.

Untuk lantai 1 seluas 998,5 meter persegi terdiri dari 18 ruangan seperti lobby, ruang sekretariat, ruang staf, ruang vikjen, ruang panel, ruang rapat, ruang uskup, ruang ekonomi, ruang kapel, toko rohani, perpustakaan, gudang ATK, kantin, janitor, toilet, dan ramp. Sementara lantai 2 seluas 947,5 meter persegi terdiri dari 5 ruangan, yakni ruang tribunal, ruang komisi, gudang, ruang panel, dan ruang kepala puspaskup. 

Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

3 Komisioner Bawaslu Kota Blitar Dilaporkan ke DKPP

Selasa, 05 November 2024 | 03:58

Menteri Hukum Tegaskan Jakarta Masih Ibukota Negara

Selasa, 05 November 2024 | 03:40

Catalunya Gantikan Valencia Gelar Seri Pamungkas MotoGP 2024

Selasa, 05 November 2024 | 03:22

Demokrat Bentuk Satgas untuk Amankan Pilkada di Jakarta, Jabar, hingga Banten

Selasa, 05 November 2024 | 02:57

MAKI: Debat Harusnya untuk Jual Program, Bukan Saling Menyerang

Selasa, 05 November 2024 | 02:22

Dubes Mohamed Trabelsi: Hatem El Mekki Bukti Kedekatan Hubungan Indonesia dan Tunisia

Selasa, 05 November 2024 | 02:09

Polisi Gelar Makan Siang Gratis untuk Siswa Berkebutuhan Khusus

Selasa, 05 November 2024 | 01:54

Ancelotti Minta LaLiga Dihentikan

Selasa, 05 November 2024 | 01:36

Pelajar yang Hanyut di Sungai Citanduy Ditemukan Warga Tersangkut di Batu

Selasa, 05 November 2024 | 01:21

Pendidikan Berkualitas Kunci Pengentasan Kemiskinan

Selasa, 05 November 2024 | 00:59

Selengkapnya