Berita

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyapa pemudik yang tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (25/4)/Istimewa

Nusantara

Penumpang Arus Balik di Bandara Soetta Meningkat 25 Persen dari Tahun Lalu

RABU, 26 APRIL 2023 | 14:46 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Jumlah pemudik yang tiba di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten selama arus balik lebaran mengalami peningkatan. Terhitung Selasa (25/4), jumlah pemudik naik 25 persen dibanding tahun 2022 di periode yang sama.

Peningkatan penumpang terjadi salah satunya karena persetujuan kebijakan memajukan libur cuti bersama, sehingga waktu arus mudik menjadi lebih panjang.

“Jadi meski lonjakan penumpang tinggi dengan tingkat okupansi 90 persen lebih, bisa tertangani dengan baik. On Time Performance (OTP) atau ketepatan waktu juga terjaga dengan baik,” kata Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi dalam keterangan tertulis yang diterima, Rabu (26/4).

Selain itu, harga tiket pesawat selama arus mudik masih dalam batas wajar dan tidak melebihi tarif batas atas yang telah ditentukan.

“Terima kasih kepada pengelola bandara yang telah mengelola lonjakan penumpang pesawat dengan baik dan maskapai penerbangan menjaga tarif sesuai anjuran pemerintah,” ujar Menhub.

Di sisi lain, peningkatan pergerakan penumpang dan pesawat tahun ini menjadi kabar baik bagi kebangkitan industri penerbangan nasional setelah sempat terdampak pandemi Covid-19.

“Walaupun belum sama dengan tahun 2019, tetapi secara ekonomi sudah terjadi pergerakan yang memberikan manfaat bagi operator bandara dan maskapai. Ini berita baik buat kita,” tuturnya.

Berdasarkan data Angkasa Pura II selaku pengelola Bandara Soekarno Hatta, tak hanya jumlah penumpang yang meningkat, pergerakan pesawat juga mengalami peningkatan 5 persen dibanding tahun 2022 lalu.

Penerbangan pesawat saat puncak arus mudik pada 19-21 April 2023 di Bandara Soekarno Hatta mencapai di atas 1.000 penerbangan per hari. Sebelum pandemi, rata-rata 1.200 penerbangan dilakukan di Bandara Soekarno Hatta setiap hari. Adapun di tengah pandemi pada 2022 dan awal 2023, jumlah penerbangan pada hari-hari biasa berkisar 800 - 900 penerbangan per hari.

Bandara Soekarno-Hatta (Tangerang) menjadi bandara tersibuk yang dikelola oleh AP II. Disusul kemudian Bandara Kualanamu (Deli Serdang), Halim Perdanakusuma (Jakarta), Sultan Syarif Kasim II (Pekanbaru) dan Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II (Palembang).

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya