Berita

Perdana Menteri Australia Anthony Albanese/Net

Dunia

PM Australia Umumkan KTT Quad Leaders' Summit 2023, Biden hingga Modi Dipastikan Hadir

RABU, 26 APRIL 2023 | 08:53 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Para pemimpin Quad akan segera berkumpul di Australia untuk menghadiri KTT 2023 yang akan diselenggarakan di Kota Sydney pada 24 Mei mendatang.

Dalam pengumumannya, Perdana Menteri Australia Anthony Albanese telah memastikan kehadiran Presiden AS Joe Biden, Perdana Menteri India Narendra Modi, dan Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida.

"Saya merasa terhormat menjadi tuan rumah Quad Leaders' Summit yang pertama di Australia di Sydney," kata Albanese, seperti dikutip dari 9News, Rabu (26/4).


"Memanfaatkan kekuatan kolektif kita membantu Australia memajukan kepentingannya dan secara lebih efektif menanggapi kebutuhan kawasan. Kita selalu lebih baik ketika kita bertindak bersama dengan teman dekat dan mitra kita," katanya.

Meskipun Albanese tidak menyebut China dalam pengumumannya, tetapi kemitraan Quad secara luas dipandang lahir dari penolakan bersama terhadap ketegasan Beijing di Indo-Pasifik.

"Untuk hari-hari sebelum, selama, dan sesudahnya, akan ada pertunjukan dunia di kota ini dan negara kita di Australia," kata Albanese.

“Ini, saya anggap sebagai peluang nyata bagi kita yang akan ada spin-off, kita akan membahas lingkungan ekonomi global yang kita tahu berada di bawah tekanan akibat tekanan inflasi global," ujarnya.

"Kami tahu bahwa kami hidup di dunia yang lebih tidak aman, dengan persaingan strategis di wilayah kami, dengan dampak berkelanjutan dari invasi Rusia ke Ukraina," lanjut Albanese.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sultan Usul Hanya Gubernur Dipilih DPRD

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:08

Menlu Serukan ASEAN Kembali ke Tujuan Awal Pembentukan

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:03

Eks Bupati Dendi Ramadhona dan Barbuk Korupsi SPAM Diserahkan ke Jaksa

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:00

Hakim Ad Hoc: Pengadil Juga Butuh Keadilan

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:59

Mens Rea Pandji: Kebebasan Bicara Bukan Berarti Kebal Hukum

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:50

Pemblokiran Grok Harus Diikuti Pengawasan Ketat Aplikasi AI

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:37

Alasan Pandji Pragiwaksono Tak Bisa Dijerat Pidana

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:31

Korupsi Aluminium Inalum, Giliran Dirut PT PASU Masuk Penjara

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27

Raja Juli Tunggu Restu Prabowo Beberkan Hasil Penyelidikan ke Publik

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27

Hakim Ad Hoc Ternyata Sudah 13 Tahun Tak Ada Gaji Pokok

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:23

Selengkapnya