Berita

Presiden Joko Widodo dan Menteri BUMN, Erick Thohir/Net

Politik

Pengamat: Erick Cocok jadi Cawapres Penerus Program Jokowi

SENIN, 24 APRIL 2023 | 20:47 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Bursa calon presiden dan wakil presiden 2024 kembali memanas setelah PDI Perjuangan resmi mengusung bakal calon presidennya, yakni Ganjar Pranowo. Sejumlah nama pun muncul dan dianggap cocok untuk bertarung di pesta demokrasi tahun depan.

Menurut peneliti utama Indikator Politik Indonesia (IPI) Kennedy Muslim, masyarakat membutuhkan sosok pemimpin yang mampu meneruskan program kerja presiden Joko Widodo ke depan, salah satu yang cocok dengan kriteria tersebut adalah Menteri BUMN, Erick Thohir.

“Erick Thohir dianggap oleh masyarakat bisa meneruskan program dan pembangunan dari Presiden Jokowi setelah 2024,” kata Kennedy Muslim kepada wartawan, Senin (24/4).


Erick, kata dia, banyak mengemban amanah strategis dari presiden, mulai dari kontribusi sejumlah BUMN kepada kas negara hingga melakukan transformasi di lingkungan kementeriannya.

Belum lagi jabatan sebagai Ketua Pelaksana Komite Penanggulangan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC PEN), Erick dianggap mampu menjalankan tugas presiden selama pandemi berlangsung.

"Maka dari itu, masyarakat melihat Erick adalah pemimpin yang tepat untuk meneruskan kepemimpinan dan program kerja pembangunan Indonesia milik Jokowi di pemerintahan mendatang," sambungnya.

Sejalan dengan rekam jejaknya, Erick juga mendapat sinyal dukungan dari Presiden Jokowi untuk maju dalam Pilpres 2024 mendatang sebagai cawapres. Hal itu terlihat dari kedekatan Menteri BUMN dan presiden dalam berbagai acara.

“Erick Thohir cawapres yang sudah direstui oleh Presiden Jokowi. Terlihat dari berbagai endorsement yang diberikan Presiden Jokowi kepada Erick Thohir," tutupnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya