Berita

Relawan Gape menggelar syukuran atas penetapan Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden dari PDIP di Danau Cincin, Jakarta Utara/Ist

Politik

Gelar Syukuran di Dekat JIS, Relawan Gape Siap Menangkan Ganjar Pranowo

SABTU, 22 APRIL 2023 | 06:17 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Penetapan Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden dari PDI Perjuangan disambut gembira oleh para relawan pendukungnya. Seperti Relawan Ganjar Pranowo Presiden (Gape) yang menggelar syukuran atas penetapan Ganjar Pranowo sebagai capres pada Pilpres 2024.

Acara syukuran diselenggarakan persis di seberang Jakarta International Stadium, Jakarta. Tepatnya di tepian Danau Cincin, Jumat (21/4).

Ratusan peserta yang terdiri dari warga dan relawan memeriahkan acara tersebut. Mereka tampak gembira dan bersyukur mengetahui Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri yang didampingi Presiden Joko Widodo mengumumkan nama Ganjar sebagai capres PDIP.

"Kami dari relawan Gape menyambut bahagia Pak Ganjar Pranowo sudah ditetapkan sebagai calon presiden oleh PDI Perjuangan," ujar Ketua Relawan Gape, Dedi Ahmad, di lokasi, Jumat (21/4).

Dedi mengatakan, penetapan Ganjar sebagai capres yang diusung PDIP merupakan hal yang positif bagi bangsa Indonesia. Sebab, pihaknya menilai Ganjar merupakan sosok yang tepat meneruskan berbagai rencana strategis Jokowi bagi Indonesia.

"Kami siap turun ke lapangan untuk memenangkan Ganjar pada Pilpres 2024. Kami tersebar di berbagai titik di Jakarta dan akan berkembang di daerah lain jelang Pilpres pada 2024," tegasnya.

Lebih lanjut, Dedi menyebut Ganjar Pranowo adalah sosok yang memiliki segudang prestasi yang sangat membanggakan. Gubernur Jawa Tengah dua periode itu telah berhasil menjalankan roda pemerintahan di Jawa Tengah dengan sangat baik dan sukses.

Tidak hanya itu, Ganjar juga dianggap berhasil membangun Jawa Tengah menjadi daerah yang maju dan berkembang, terutama dalam hal ekonomi dan infrastruktur.

Tidak hanya soal prestasi-prestasi yang telah diraihnya, Ganjar juga dinilai sangat dekat dengan rakyat. Mantan anggota DPR ini juga sering kali terlihat menemui masyarakat langsung, mendengarkan aspirasi mereka, serta berusaha memberikan solusi terbaik untuk menyelesaikan masalah yang dihadapi.

"Selain itu, Pak Ganjar Pranowo juga sangat ideologis. Beliau memiliki pandangan yang jelas dan tegas terkait visi dan misi yang ingin dicapai. Hal ini sangat penting sebagai seorang pemimpin," papar Dedi.

PDI Perjuangan resmi menetapkan Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden 2024 pada Rapat DPP Partai ke-140 Diperluas Tiga Pilar dengan agenda konsolidasi internal dan silaturahmi Idulfitri 1444 Hijriah di Istana Batu Tulis, Bogor, Jawa Barat, Jumat siang (21/4).

"Mengucapkan, menetapkan, saudara Ganjar Pranowo, sekarang adalah Gubernur Jawa Tengah, sebagai kader dan petugas partai untuk ditingkatkan penugasannya sebagai calon presiden Republik Indonesia dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan," ucap Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya