Berita

Presiden Rusia Vladimir Putin/Net

Dunia

Di Hari Raya Idulfitri, Putin Mengaku Bangga dengan Komunitas Muslim Rusia

SABTU, 22 APRIL 2023 | 04:39 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Idulfitri memiliki makna spiritual yang dalam, yang menurut Presiden Rusia Vladimir Putin melambangkan perjuangan umat secara moral.

Idulfitri juga melambangkan aspirasi umat dalam mengembangkan diri, menunjukkan belas kasih dan kasih sayangnya kepada sesama.

Dalam ucapan selamat Idulfitri kepada umat Muslim di Rusia pada Jumat (21/4), Putin juga memuji kontribusi organisasi Muslim untuk menjaga dialog antaragama dan antaretnis di negara tersebut.

Ia mengungkapkan rasa bangga dan puas dengan bagaimana Muslim Rusia memperkenalkan generasi muda pada tradisi budaya, agama, dan sejarah mereka.

Muslim di Rusia tumbuh dengan kebersamaan dan rasa saling menghormati, kata Putin.

Sebagai negara dengan jumlah umat Muslim terbesar kedua setelah umat Kristiani, Rusia telah menetapkan Hari Raya Idulfitri sebagai salah satu hari libur nasional Rusia yang biasanya berlangsung selama tiga hari.

"Liburan ini, yang sangat dihormati oleh umat Islam di seluruh dunia dan menandai akhir bulan suci Ramadhan, memiliki makna spiritual yang penting karena mewujudkan aspirasi masyarakat untuk mencapai kemajuan moral, menunjukkan belas kasihan dan rasa kasih sayang," kata Putin dalam pesan yang diposting di situs Majelis Spiritual Muslim Rusia, Jumat, seperti dikutip dari TASS.

Umat Muslim di Rusia telah menjalani kehidupan yang patut dicontoh dengan perbuatan baik yang secara aktif mengembangkan interaksi dengan organisasi publik dan sosial.

Putin juga menyoroti peran pejuang Muslim dalam operasi militer khusus, yang katanya telah melindungi Rusia, mengambil bagian dalam operasi tempur dengan keberanian dan menunjukkan semangat korps yang mengagumkan.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

UPDATE

Sri Mulyani Cuma Senyum Saat Ditanya Isu Mundur

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:35

Guru Besar Unhas Marthen Napang Divonis 1 Tahun Penjara

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:25

Tolak Wacana Reposisi Polri, GPK: Ini Pengkhiatan Reformasi

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:19

Skema Kopdes Merah Putih Logistik Kawinkan Program Tol Laut

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:17

Klarifikasi UI: Bahlil Belum Lulus!

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:59

Danantara Tepis Resesi, IHSG Kampiun Asia

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:47

Biadab, Mantan Kapolres Ngada Bayar Rp3 Juta Buat Cabuli Bocah

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:23

Prabowo-Sri Mulyani Bukber

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:17

Menag: Tambah Kuota Haji Gampang, Masalahnya Kita Siap Enggak?

Rabu, 12 Maret 2025 | 21:53

75 Tahun Kemitraan, Indonesia-Rumania Luncurkan Logo dan Forum Pariwisata

Rabu, 12 Maret 2025 | 21:52

Selengkapnya