Berita

PDIP harus duetkan Puan Maharani dengan Rizal Ramli kalau ingin menangi Pilpres 2024/Net

Politik

Direktur P3S: Kalau PDIP Ingin Menang, Puan Maharani Harus Gandeng Rizal Ramli

JUMAT, 21 APRIL 2023 | 10:42 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Peluang PDI Perjuangan memenangkan Pemilu Serentak 2024 akan ditentukan oleh ketepatan dalam menentukan pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres).

Direktur Political and Public Policy Studies (P3S), Jerry Massie berpendapat, PDIP sudah punya kriteria yang pas dalam menentukan capres.

“Pasalnya, ada kejenuhan tersendiri dari Megawati (Ketua Umum PDIP) melihat figur yang tak kompeten. Dia menyebut kriteria itu dengan sindiran kepada pemimpin pencitraan,” ujar Jerry kepada Kantor Berita Politik RMOL, Jumat (21/4).


Ia menambahkan, Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto telah menyampaikan kriteria capres yang diinginkan Megawati Soekarnoputri. Yaitu kokoh secara ideologis, visioner, mumpuni, profesional, dan memahami kehendak rakyat.

Menurutnya, kriteria itu secara tidak langsung menjadi standar untuk melawan bakal calon presiden (bacapres) yang diusung lawan politiknya nanti. Yaitu Anies Baswedan dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan yang berisi Partai Nasdem, Partai Demokrat, dan PKS.

“Untuk melawan Anies, hanya tipikal pemimpin jujur, konseptor, dan kredibel, serta peduli rakyat,” tuturnya.

Melihat kader internal yang dimiliki PDIP, Jerry meyakini Ketua DPR RI Puan Maharani akan dipilih oleh Megawati, ketimbang Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Namun sayangnya, doktor komunikasi politik America Global University ini mencatat elektabilitas Puan tidak berkembang signifikan akhir-akhir ini.

“Maka PDIP harus keluar dari zona nyaman. Cari figur bukan sekadar menjadi representatif partai tapi representatif publik,” sambungnya.

Oleh karena itu, Jerry mendorong agar PDIP bisa memilih tokoh yang berasal dari luar kader mereka, tetapi sesuai dengan kriteria yang telah ditetapkan Megawati.

Jerry pun menyodorkan nama tokoh publik yang sudah malang melintang di pemerintahan Indonesia, bahkan sejak era Presiden keempat RI Abdurrahman Wahid (Gus Dur).

“Kalau PDIP mau menang, maka partai ini harus menggandeng Rizal Ramli dipasangkan dengan Puan Maharani,” tuturnya.

“Capres yang bisa kalahkan visi, konsep, dan kebijakan Anies hanya Rizal Ramli,” demikian Jerry. 

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Tembok Pertahanan Persib Kunci Sukses Juara Paruh Musim

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:36

Tabur Bunga Dharma Samudera

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:19

Realisasi Investasi DKI Tembus Rp270,9 Triliun Sepanjang 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:59

Pemerintah Tidak Perlu Dibela

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:40

SP3 Eggi Sudjana Banjir Komentar Nyinyir Warganet

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:12

TNI AL Bentuk X Point UMKM Genjot Ekonomi Masyarakat

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:49

Perkara Ijazah Palsu Jokowi jadi Laboratorium Nasional di Bidang Hukum

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:27

Trump Resmikan Dewan Perdamaian Gaza Bergaya Kolonial

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:01

TNI Boleh Urus Terorisme sebagai Kelanjutan Polri

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:45

Politikus PKB Minta Jangan Ada Paranoid soal Pilkada Via DPRD

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:20

Selengkapnya