Berita

Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Ibrahim Tompo (tengah)/RMOLJabar

Presisi

Amankan Jalur Mudik, Polda Jabar Terjunkan Tim Sniper

SELASA, 18 APRIL 2023 | 07:27 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Polda Jabar akan menerjunkan penembak jitu atau tim sniper di jalur-jalur mudik Lebaran 2023. Hal ini dilakukan guna mengantisipasi aksi terorisme maupun kejahatan jalanan.

"Mengantisipasi kejahatan di arus mudik, kita mempunyai beberapa sasaran dan CB salah satunya teroris dan hal-hal ini yang tidak bisa toleransi," kata Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Ibrahim Tompo, dalam diskusi Gaspol oleh PWI Pokja Gedung Sate dengan tema "Mudik 2023 Aman, Hati Senang Bertemu Orang Tersayang", Senin (17/4).

Upaya itu tak lain untuk menjamin keselamatan para masyarakat saat melakukan perjalanan mudik Lebaran 2023.

"Untuk menyelamatkan nyawa, kita harus mengantisipasi dan mempersiapkan CB-nya. Kita siapkan personel penembak jitu yang bisa mem-backup kondisi tersebut," tuturnya, dikutip Kantor Berita RMOLJabar.

Kendati begitu, Ibrahim tidak merinci penempatan personel tim sniper di jalur-jalur mudik. Penerjunan tim sniper itu akan disesuaikan dengan kondisi kerawanan di suatu daerah.

"Tetapi penilaian untuk penggunaannya kembali kepada personel masing-masing mempertimbangkan kondisi yang tepat mengambil tindakan," jelasnya.

Kementerian Perhubungan memperkirakan akan ada kenaikan pemudik sekitar 44 persen pada Lebaran 2023. Di mana, pada 2022 ada 80 juta pemudik, sedangkan tahun ini akan meningkat menjadi 123 juta orang.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya