Berita

Ade Ruhandi alias Jaro Ade/Net

Politik

Survei Charta Politika: Elektabilitas Jaro Ade Tertinggi dalam Bursa Calon Bupati Bogor

JUMAT, 14 APRIL 2023 | 14:29 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Bursa calon presiden memang dominan mewarnai lembaga survei saat ini. Tetapi, perlahan lembaga survei juga mulai memanaskan bursa calon kepala daerah jelang Pilkada 2024.

Seperti lembaga survei Charta Politika Indonesia, yang merilis hasil survei terbaru elektabilitas calon Bupati Bogor 2024. Pada survei itu, Ade Ruhandi alias Jaro Ade berada di posisi teratas.

Peneliti Charta Politika Ardha Ranadireksa mengatakan, elektabilitas Jaro Ade unggul dari anggota DPR RI Elly Rachmat Yasin dan Wakil Bupati Bogor Iwan Setiawan.

“Nama Ade Ruhandi mendapatkan elektabilitas tertinggi ketika dilakukan pertanyaan secara tertutup, yakni di angka 30 persen,” kata Ardha Ranadireksa dalam keterangan tertulis, Jumat (14/4).

Ardha mengatakan, mantan Kepala Desa Cileuksa itu unggul dibanding Elly Yasin yang meraih 17,5 persen dan Iwan Setiawan dengan raihan 14,3 persen.

Kemudian di bawahnya ada Anggota DPRD Jabar Asep Wahyuwijaya dengan 4,3 persen, Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudy Susmanto dengan 2,0 persen, lalu Sekda Pemkab Bogor Burhanudin 1,8 persen, dan Mantan Ketua Perpani Adang Suptandar dengan 1,1 persen.

Kemudian terdapat enam nama yang kompak mendapat 0,2 persen. Yakni TB Luthfi Syam, Syarifah Sofiah, Rustandi, Mike Kaltarin, Makmun Nawawi, dan Iyus Fitriadi. Serta masih ada responden yang menyatakan tidak menjawab atau tidak tahu sebanyak 27,5 persen.

Survei ini dilaksanakan tanggal 21-27 Maret 2023 di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, melalui wawancara tatap muka secara langsung dengan menggunakan kuesioner terstruktur.

Jumlah sampel sebanyak 440 responden yang tersebar di 40 kecamatan di Kabupaten Bogor. Metodologi yang digunakan adalah metode acak bertingkat dengan margin of error kurang lebjh 4,67 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

UPDATE

Menag Cek Persiapan Akhir Layanan Jemaah Haji di Arab Saudi

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:05

Baru Kantongi 100 Ribu KTP, Noer Fajriensyah Ngebet Maju Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:02

Politikus Perempuan di DPR Diprediksi Bertambah 10 Orang

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:29

PDIP Tancap Gas Godok Nama-Nama Calon di Pilkada 2024

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:26

Pemprov DKI Tak Serius Sediakan TPU di Kepulauan Seribu

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:00

Subholding Pelindo Siap Kelola Area Pengembangan I Bali Maritime Tourism Hub

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:40

Ridwan Kamil-Bima Arya Berpeluang Dipromosikan 3 Parpol Besar di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:32

DPRD DKI Terus Dorong Program Sekolah Gratis Direalisasikan

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:24

Buku "Peta Jalan Petani Cerdas" Panduan Petani Sukses Dunia Akhirat

Senin, 06 Mei 2024 | 23:59

Popularitas Jokowi dan Gibran Tetap Tinggi Tanpa PDIP

Senin, 06 Mei 2024 | 23:11

Selengkapnya